Ingin Hubungan Tetap Awet? Berikut 4 Hal yang Tak Boleh Dilakukan Wanita agar Pria Tak Cepat Jenuh

- 17 Mei 2020, 13:36 WIB
ILUSTRASI pasangan.*
ILUSTRASI pasangan.* /Pexels

PIKIRAN RAKYAT - Menjalin sebuah hubungan tidak akan selalu berjalan mulus, sebab menyatukan pemikiran dua insan manusia bukanlah perkara yang mudah.

Kerikil besar dan kecil datang silih berganti, pilihan bertahan atau terhenti akan selalu menghantui.

Namun, bagi Anda yang sudah merasa 'dialah satu-satunya' memperjuangkan hubungan adalah sebuah keharusan.

Baca Juga: Ayo Zakat! Berikut Golongan Wajib dan Kumpulan Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri dan Keluarga

Intropeksi diri, opsi terpenting yang harus dijalani ketika pasangan nampak tak nyaman dengan Anda.

Selain itu, adapun beberapa tindakan dan perilaku yang tidak boleh Anda lakukan kepada pasangan, jika ingin hubungan tetap awet dan mesra.

Berikut empat tindakan wanita yang harus di hindari, agar hubungan kalian tetap langgeng yang berhasil dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari situs Beautynesia.

Baca Juga: Ramai Tagar 'IndonesiaTerserah' Para Tenaga Medis, KSP: Jangan Menyerah, Bangsa Membutuhkan Kalian

Terlalu sering berkomunikasi

Tidak dipungkiri kunci dari suatu hubungan tetap langgeng adalah komunikasi dua arah antar pasangan, sebagai pertanda kalian berdua saling membutuhkan.

Namun, ada kalanya laki-laki jengah apabila  terus di teror dengan sejuta pertanyaan setiap harinya, ia kemudian akan menjadi risih dan tidak nyaman dengan Anda.

Maka dari itu, lakukanlah komunikasi dengan sewajarnya, beri ruang padanya untuk punya kehidupan lain, tanpa harus selalu kamu membersamainya.

Baca Juga: Pukulan Telak, Indonesia Pijaki Urutan ke-33 Terinfeksi dan ke-23 Kematian akibat Corona di Dunia

Terlalu menempel

Hampir sama dengan poin pertama, kebiasan wanita yang manja dan selalu ingin di prioritaskan harus segera kamu hilangkan.

Sebab lama kelamaan ia akan merasa jenuh denganmu dan mencari pelarian lain, sehingga membuat kalian berdua terancam berpisah.

Melarang hobi pasangan

Baca Juga: Jangan Tunda Impian, Makna Single 'Daisies' yang Dirilis Katy Perry Sembari Pamer Kehamilannya

Setiap orang punya hobinya masing-masing yang kadang kala tak ingin melibatkan pasangan ketika melakukannya.

Oleh karena itu, sikap pengertian sangat diperlukan dalam hal ini, jika Anda mengekang dengan melarangnya melakukan ragam hobi, bersiaplah untuk ditinggalkan.

Terlalu cuek

Meskipun laki-laki tidak suka jika diteror terus menerus tentang keberadaan atau aktivitasnya, namun opsi menjadi cuek juga tak bisa dibenarkan.

Laki-laki juga butuh dimanja dan diperhatikan, terlebih bagi mereka yang sibuk dengan pekerjaan, kehadiranmu untuk memperhatikan hal-hal kecil tentang dia sangat mengesankan baginya.

Cobalah selalu ingat dengan momen-momen penting di hidupnya, karena pria cenderung melupakan hal tersebut.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Beautynesia


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x