Jadi Artis Papan Atas, Raffi Ahmad Akui Pernah Setahun Tak Dibayar TV: Terkadang Suka Keselip

7 April 2021, 22:15 WIB
Jadi Artis Papan Atas, Raffi Ahmad Pernah Setahun Tak Dibayar TV /Instagram.com/@raffinagita1717

PR PANGANDARAN – Raffi Ahmad adalah salah satu artis terlaris di dunia hiburan pertelevisian Indonesia.

Meski demikian, Raffi Ahmad mengakui dirinya pernah belum dibayar oleh stasiun TV selama satu tahun bekerja.

Pengalaman perihal pembayaran TV yang pernah belum dibayar kepada Raffi Ahmad ini lantas dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari kanal YouTube V Entertainment yang diunggah pada Sabtu, 3 April 2021.

Baca Juga: Studi Baru Virus Corona: Sepertiga Penyintas Covid-19 di AS Didiagnosis Gangguan Otak atau Kejiwaan

Ketika ditanya apakah Raffi Ahmad pernah mengalami pembayaran yang menunggak oleh stasiun TV saat bekerja, suami Nagita Slavina menguraikan bahwa dirinya pernah beberapa kali mengalaminya.

Meski demikian, Raffi Ahmad tak lantas menyalahkan pihak stasiun TV yang pernah telat membayarnya tersebut.

Sebab, dirinya juga menyadari bahwa dalam hal itu, segalanya bisa saja terjadi seperti dari pihak tim Raffi Ahmad yang tidak pernah melakukan pengecekan atau dari pihak TV yang terselip.

Baca Juga: Konsumsi Mie Instan dan Cola, Pemuda Tiongkok Berakhir Tragis di Rumah Sakit, Begini Kisahnya

“Sebenarnya pernah, masih, ada beberapa, tapi kadang gua instropeksi juga karena maksud gua gini.. Semuanya itu kan ada pilihan, ada tata caranya.

"Gue juga misalnya contoh gua syuting A, gue kan juga manusia, tim gue kan juga kadang suka nggak ngecek masuknya kapan.. itu tuh bener-bener harusnya kita punya tim yang emang harus intens ke situ karena TV itu pun sebenarnya sama aja. TV kan instansi tapi kan yang ngerjain juga oknum-oknum juga, artis juga oknum. Terkadang juga suka keselip,” ujar Raffi Ahmad menjelaskan.

Raffi Ahmad lantas mencoba memposisikan dirinya sebagai pihak stasiun TV yang memiliki banyak artis yang harus dibayarkannya.

Baca Juga: Desiree Balas Serangan Hotma Sitompul dan Muara Karta, Laporkan Adanya Fitnah dan Penyerobotan Tanah

Oleh karenanya, hal itu sangat memungkinkan apabila pihak stasiun TV sampai lupa melakukan pembayaran atau terlambat dalam membayarkan upahnya.

“TV kan juga harusnya ada banyak orang yang dibayar, gue mencoba melihat kalau jadi mereka,” ujarnya.

Sebab, Raffi Ahmad meyakini bahwa pihak TV tidak mungkin sampai tidak mau membayar, hanya saja para artis memang perlu memiliki tim yang dapat memeriksa hal itu setiap saat dan perlu menjaga komunikasi yang baik dengan mereka.

Baca Juga: Hukum Menangis Saat Puasa di Bulan Ramadhan, Benarkah Tak Bikin Batal?

“Mereka mungkin mau bayar, makannya kitanya harus tempel terus.. dan misalnya bisa juga saat ini belum dibayar, mungkin ya 'next yaudah gue nggausah masuk dulu ya sampai ini dibayar' misalnya.

"Pihak TV pun rasanya kalau bicaranya baik, bisa juga sih.. mau juga.. asal bahasanya kita yaa.. karena kan yang menjabat di situ kan manusia, punya hati juga,” ujarnya.

Raffi Ahmad lantas memeberikan contoh dirinya yang rupanya juga pernah mengalami hal itu. Meski demikian, pihak TV yang juga dijalankan oleh manusia pun juga mengaku terselip dalam membayar upah Raffi.

Baca Juga: Lirik Lagu Chanyeol EXO - Tomorrow dan Terjemahan Bahasa Indonesia

Walau begitu, pihak TV nyatanya juga memiliki inisiatif baik untuk mencari jalan keluar atas pembayarannya yang sempat tertunda itu.

“Gue juga pernah setahun belum dibayar setelah gue ngecek.. pernah, pas gue ketemu ‘oh iya ya keselip ya’ yaudah di situ cari jalan keluarnya,” ujar Raffi Ahmad menceritakan.

Raffi Ahmad lantas mengungkapkan bahwa hal itu pasti akan terjadi di bisnis mana pun, tidak hanya di TV. Oleh karenanya, Raffi Ahmad menyarankan agar mereka yang mengalaminya punya tim dan komunikasi yang baik kepada perusahaan mereka masing-masing.

Baca Juga: Anaknya Ngaku Anti-Sosial, Ahmad Dhani Terkejut Ternyata Safeea Dijauhi Teman Sekolahnya

“Di bisnis manapun yang namanya pembayaran, bisa ulang tahun. Makannya harus punya tim yang berdedikasi untuk mengurus hal itu, dan punya intens komunikasi yang dekat ke mereka. Terkadang kita juga suka lupa.. nggak kerasa tiba-tiba numpuk,” ujar Raffi Ahmad. ***

Editor: Nur Annisa

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler