APAN 2020 Umumkan 10 Artis Teratas Tahun Ini, BLINK Pertanyakan Soal BLAKCPINK Tak Raih Bonsang

- 27 November 2020, 14:47 WIB
BLACKPINK tak dapat Bonsang dalam APAN Music Awards 2020.*
BLACKPINK tak dapat Bonsang dalam APAN Music Awards 2020.* /

PR PANGANDARAN - 'APAN Music Awards 2020' yang diselenggarakan oleh Korea Entertainment Management Association (KEMA) telah mengumumkan pemenang 10 besar suara popularitas tahun ini.

Pada 26 November, APAN Music Awards 2020 mengungkapkan 10 artis teratas yang dinobatkan sebagai ‘penyanyi terhebat yang membuat K-pop bersinar di tahun 2020.’

Setelah membagikan daftar 30 nominasi mereka awal bulan ini, 10 Besar dipilih dengan pertimbangan suara popularitas, pencapaian artis dengan album fisik dan rilis digital pada tahun 2020, dan skor dari juri.

Baca Juga: Cari Barang Bukti Kasus Edhy Prabowo, KPK akan Geledah Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan

10 artis K-Pop teratas tahun ini adalah: Kang Daniel, The Boyz, MONSTA X, BTS, Seventeen, IZ*ONE, Lim Young Woong, GOT7, NCT 127, dan TWICE (dalam urutan alfabet Korea).

Selain itu, penggemar memiliki kesempatan untuk memilih kategori berikut Best Global Icon, Best Performance, Best MV, dan Best All-Rounder.

Pemenang juga telah diumumkan untuk kategori yang ditentukan hanya melalui voting popularitas. Penghargaan Ikon Terbaik diraih oleh NCT U, Penampilan Terbaik diraih Kang Daniel, Video Musik Terbaik untuk BLACKPINK, dan Best All-Rounder untuk JB GOT7.

Baca Juga: Bulan Keberuntungan 12 Zodiak di 2021: Aries Beruntung di Juli, Libra Saatnya Bersinar di Oktober!

Namun, yang menarik perhatian adalah BLACKPINK tak ada di deretan 10 besar artis K-Pop teratas tahun ini, hingga membuat penggemar curiga dan mempertanyakan keaslian penilaian dari acara awards tersebut.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: Soompi allkpop


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x