Viral Gegara ‘Odading Mang Oleh’ dan Tak Terdengar Lagi, Apa yang Dilakukan Ade Londok Saat Ini?

- 28 November 2020, 13:37 WIB
Ade londok yang viral gegara 'Odading Mang Oleh'.*
Ade londok yang viral gegara 'Odading Mang Oleh'.* /Instagram/ @m.adelondok/

PR PANGANDARAN – Nandar Ukandar atau yang lebih akrab disapa Ade Londok terkenal setelah mempromosikan ‘Odading Mang Oleh’ atau aslinya ‘Odading Nusa Sari Pak Sholeh’.

Meskipun terdapat kalimat kasar tapi gaya promosi Ade Londok mampu menarik perhatian para pembeli hingga penjualan ‘Odading Mang Oleh’ yang ada di Bandung tersebut meningkat drastis.

Tak hanya itu, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil pun datang mengunjungi warungnya dan mendapuknya sebagai duta promosi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) bidang kuliner di Jawa Barat.

Baca Juga: Buntut Pembunuhan Satu Keluarga di Sigi, 150 KK di Lemban Tongoa Diungsikan ke Tempat Lebih Aman

Ridwan Kamil menilai jika Ade Londok mempunyai cara promosi yang unik dan bisa mengangkat kuliner di Jawa Barat.

Namun, dia berpesan untuk menghilangkan kata-kata kasar yang digunakan sebelumnya dan lebih berhati-hati dalam memilah kata.

Setelah sempat viral dan tak terdengar lagi, apa yang dilakukan Ade Londok saat ini?

Baca Juga: Satu Keluarga di Sigi Dibunuh Orang Tak Dikenal, Warga Bersembunyi hingga Melarikan Diri ke Hutan

Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Pangandaran.com, melalui akun Instagram miliknya, Ade Londok sangat aktif mengunggah kegiatannya.

Dia kerap kali mengunggah dirinya yang sedang bermain TikTok, entah sendiri atau bersama rekan-rekannya.

Selain itu, dia juga menerima endorsement dan mempromosikan beberapa produk mulai dari sepatu, kartu provider, dan yang lainnya.

Baca Juga: Jadi Pukulan Besar untuk Donald Trump, Pengadilan AS Tolak Gugatan Kasus Pemilihan di Pennsylvania

Ade Londok juga terjun ke dunia tarik suara dan telah mempunyai beberapa lagu yang diunggah di kanal YouTube AranMultimedia Music.

Sebelumnya, Ade Londok mengatakan jika dirinya kapok menjadi artis setelah terjadi insiden dengan Malih yang sempat viral.

Bahkan saat muncul di kanal YouTube Sule pun, Ade Londok mengatakan jika dirinya merasa ditinggalkan oleh semua orang padahal awalnya disanjung-sanjung dan hal itu membuat dirinya merasa sedih.***

 

Editor: Nur Annisa

Sumber: YouTube Instagram


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x