Ternyata Ini Alasan Mengapa Sambal Cireng Rina Nose Positif Covid-19, Peneliti Beri Penjelasan

- 22 Desember 2020, 10:12 WIB
Rina Nose dihujat warganet usai unggah hasil eksperimennya pada alat tes Covid-19.
Rina Nose dihujat warganet usai unggah hasil eksperimennya pada alat tes Covid-19. /Instagram.com/@rinanose

PR PANGANDARAN - Terkait sambal cireng Rina Nose yang menunjukkan hasil positif Covid-19 usai menjalani rapid tes, Associate Profesor dan Peneliti Kimia Farmasi Universiti Putra Malaysia Bima A. Tejo memberikan penjelasan.

Melalui akun Instagram pribadinya @ba.tejo, Peneliti Kimia itu menyebutkan 'telah beredar postingan dari seorang artis yang iseng menguji sambal cireng menggunakan alat rapid test antigen covid. Dan hasilnya positif'.

Sebelumnya, Bima A Tejo mengungkapkan bahwa dirinya malas menanggapi penuturan artis yang disebutnya 'Rina Hidung', namun untuk meluruskan asumsi negatif dari masyarakat Bima A. Tejo merasa perlu.

Baca Juga: Setelah Hengkang, Daniel Mananta Kembali Jadi Host Indonesian Idol, Boy William Kemana ?

"Awalnya ane males menanggapi keisengan2 kayak gini. Tapi karena masyarakat jadi bingung, ane terpaksa menghabiskan waktu bikin post membahas hal ini," ujarnya.

Lebih lanjut, Bima. A Tejo berharap postingan tersebut bisa menjadi teguran bagi para artis yang masih mempermainkan soal Covid-19, untuk setop melakukan keisengan serupa hal tersebut.

Postingan Rina Nose terkait tes rapid antigen menggunakan cireng
Postingan Rina Nose terkait tes rapid antigen menggunakan cireng Instagram @rinanose16

"Semoga setelah ini tidak ada lagi artis yang iseng dan bikin heboh. Ane tau job lagi sepi. Tapi tolonglah jangan membuat bingung masyarakat yang sedang pusing menghadapi pandemi. Vaksin sudah datang, kehidupan akan pelan2 kembali ke normal dan job akan mengalir lagi. Sabar ya. Kita ikut kata pakde @jokowi untuk mengisi media sosial dengan hal2 yang bermanfaat," jelasnya.

Berikut penjelasan Bima. A Tejo soal sambal rujak Rina Nose yang positif Covid-19 berdasarkan rapid tes:

Baca Juga: Putri Delina dan Rizky Febian Ingin Asuh 'Dek Bintang', Jawaban Sule Justru Mengejutkan

"Di Jerman, seseorang menguji selai apel menggunakan rapid tes antigen dan hasilnya positif,

"Anggota parlemen Austria Michael Schnedlitz menguji Coco-cola menggunakan rapid test antigen dan hasilnya positif,"

Kenapa hal tersebut bisa terjadi?

"Rapid test antigen hanya bisa berfungsi pada PH tertentu. Alat rapid test antigen sangat sensitif terhadap kesamaan PH sampel yang digunakan.

Baca Juga: 344 Anak Diculik dan Disekap di Hutan, Kelompok Militan Islam Boko Haram: Diam atau Mati di Sini!

Oleh sebab itu sampel swab hidung harus dimasukkan ke dalam larutan penyangga buffer supaya keasamannya stabil di kisaran pH 7-8.

Nilai pH sambal cireng, selai apel dan coca-coal berada di luar pH yang diizinkan sehingga merusak alat rapid tes antigen,"

Berikut lampiran penjelasan dari Bima. A Tejo:

Penjelasan soal sambal rujak Rina Nose yang positif Covid-19
Penjelasan soal sambal rujak Rina Nose yang positif Covid-19 /*Instagram

Penjelasan soal sambal rujak Rina Nose positif Covid-19
Penjelasan soal sambal rujak Rina Nose positif Covid-19

Kesimpulan soal sambar rujak Rina Nose Positif Covid-19
Kesimpulan soal sambar rujak Rina Nose Positif Covid-19 /*Instagram

Adapun keterangan lengkap dalam akun Instagram @ba.tejo di bawah ini: 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Bimo A. Tejo, Ph.D (@ba.tejo)

 

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah