Manohara: Bambang Soesatyo Ajak Pecinta Satwa Berdonasi untuk PKSBI tapi Saya Tidak Setuju!

- 11 Januari 2021, 15:00 WIB
Bambang Soesatyo dan putranya bersama Simba, anak singa putih di rumahnya.
Bambang Soesatyo dan putranya bersama Simba, anak singa putih di rumahnya. /@bambang.soesatyo/Instagram.com

PR PANGANDARAN - Manohara Odelia Pilot, relawan pelindungan hewan sekaligus selebriti tanah air kembali mengungkapkan ketidaksetujuannya dengan ajakan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo soal berdonasi untuk lembaga PKSBI.

"Hari ini Bapak Bambang Soesatyo memposting di Instagram-nya mengajak semua “pecinta satwa” untuk melakukan “aksi nyata” atau aksi langsung di bidang konservasi satwa dengan berdonasi ke PKSBI (perhimpunan kebun binatang se Indonesia)," tulisnya.

PKSBI diketahui merupakan perhimpunan kebun binatang se-Indonesia.

Baca Juga: Ungkap Rasa Duka Atas Jatuhnya Pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Anisa Bahar Malah Dicibir Warganet

Namun, menurut Manohara dirinya tidak sejalan dengan visi dan misi yang dilakukan perhimpunan tersebut.

"Menurut saya, sebelum mendukung organisasi APAPUN, sangat penting untuk memastikan bahwa visi, misi, dan juga etika dari suatu grup DAN para pemimpinnya sejalan dengan visi, misi dan etika kita, dan apa yang kita percayai etis / benar," tambahnya.

Kendati demikian, Manohara tidak memaksa pecinta hewan lain untuk mendukunya, namun ia hanya memberikan gambaran soal kegiatan PKSBI melalui tayangan YouTube.

Baca Juga: Mnet Buat Ajang Survival 'Girls Planet 999', Skandal Manipulasi Voting Kembali Mencuat

"Ini adalah link ke video youtube langsung dari Ketua PKBSI. Silakan tonton lengkap atau mulai menit 14:10 untuk porsi hunting.
https://m.youtube.com/watch?v=MG3CXE9WIlY,

"Bagi saya pribadi, ada perbedaan yang pasti tentang bagaimana PKBSI dan saya memandang konservasi dan apa yang kami anggap etis dalam perlakuan terhadap hewan. Oleh karena itu saya tidak akan berdonasi untuk PKBSI,

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x