Tak Tega Lihat Banyak Pengangguran, Dewi Perssik Putuskan Buka Usaha Makanan Kekinian

- 11 Januari 2021, 17:00 WIB
Penyanyi Dangdut Dewi Perssik.
Penyanyi Dangdut Dewi Perssik. /Instagram.com/@dewiperssikreal/

PR PANGANDARAN - Pedangdut Dewi Murya Agung atau yang akrab disapa Dewi Perssik kali ini dikabarkan ingin membuka usaha baru dengan harga yang terjangkau bagi kalangan muda dan menengah ke bawah.  

Setelah sukses dengan usaha kuliner tradisionalnya, kini pelantun lagu Indah Pada Waktunya mencoba membuka bisnis makanan kekinian. 

Hal tersebut diungkapkan dalam sebuah wawancaranya dengan wartawan pada Sabtu, 9 Januari 2021. 
 
Baca Juga: Cek Fakta: Seorang Bayi Diklaim Selamat dari Insiden Sriwijaya Air Usai 24 Jam di Laut, Ini Faktanya

"Aku kebetulan lagi pengen di buka produk baru insya Allah makanan kekinian. Kalau kemarin kan aku bikin makanan wong ndeso saya sendiri yang masak," kata Dewi yang dikutip Tim PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Kanal Youtube Seleb Cam pada Senin, 11 Januari 2021.

Berbeda dengan konsep awal, pada bisnis makanan kali ini, Dewi menggandeng beberapa chef muda. Hal tersebut ia lakukan karena minimnya pengetahuan yang dimilikkinya mengenai makanan kekinian tersebut.

Ia pun mengatakan bahwa produk makanannya nanti akan di banderol dengan harga yang terjangkau.
 
Baca Juga: Cek Fakta: Seorang Bayi Diklaim Selamat dari Insiden Sriwijaya Air Usai 24 Jam di Laut, Ini Faktanya

"Kalau kali ini aku ada Chefnya. Aku pengen bikin makanan makanan kekinian aja jadi makanan yang cuma 10.000 (sampai) 12.000 rupiah udah pakai nasi. Jadi ada mozarella, ada salted egg, ada blackpapper gitu gitu, jadi buat anak-anak aja," ujarnya kepada wartawan.

Ia mengatakan bahwa bisnis barunya itu akan dimulai pada awal Februari mendatang. 
 
Dewi berpikiran membuka usaha tersebut juga untuk membuka lapangan pekerjaan baru untuk para chef muda yang menurutnya saat ini sedang menganggur dikarenakan adanya pandemi Covid-19.
 
Baca Juga: Kooperatif, Gisel Mulai Datangi Polda Metro Jaya: Mau Lapor Saja

"Idenya daripada banyak chef yang nganggur, apalagi anak muda. Jadi aku sengaja membuka lapangan pekerjaan untuk anak muda. Ada sekitar 11 orang yang yang bekerjasama dengan saya," ujarnya.

Ia juga mengatakan rencana bisnis kedepannya akan dikembangkan dengan membeli foodtruck untuk mendukung penjualan dari makanan tersebut.

Dewi menegaskan bahwa makanan tersebut ditargetkan bagi kalangan menengah bawah sebagai upaya untuk mendekatkan dirinya dengan mereka. 
 
 
Hal itu juga sebagai bentuk terimakasih karena telah mendukung dirinya hingga saat ini.

"Targetnya pokoknya menengah ke bawah. Kalau saya enggak cocok buat makanan orang atas-atas soalnya apa? Karena saya bisa lebih dekat sama mereka. Dewi Persik nggak ada kan sukses tanpa mereka mereka gitu. Kan dari mereka mereka itu saya bisa sampai sekarang ini, jadi Alhamdulillah," kata Dewi menjelaskan.

Mantan istri Saipul Jamil ini juga menjelaskan bahwa dirinya tidak terlalu memikirkan keuntungan. 
 
 
Menurutnya, memberikan pekerjaan dan rezekinya kepada orang lain sudah merasa cukup baginya.

"Pada masa pandemi seperti ini mereka juga bisa bekerja dan aku bisa membagi rezeki aku. Jadi kalau membicarakan untung dari makanan kecil mas tapi yang penting ada aktivitas," ujarnya.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x