dr. Tirta Menilai Permintaan Maaf Luhut Pandjaitan Atas Penanganan Covid-19: Saya Yakin...

- 19 Juli 2021, 14:35 WIB
 dr. Tirta,/ YouTube Karni Ilyas Club
dr. Tirta,/ YouTube Karni Ilyas Club /

 

PR PANGANDARAN - Komentari permintaan maaf yang dilontarkan oleh Menteri Koordinator Maritim dan Investasi (Menko Marves) sekaligus Koordinator PPKM Darurat Jawa-Bali, Luhut Binsar Pandjaitan, dr. Tirta sebagai relawan Covid-19 memberikan penilaian.

dr. Tirta menilai bahwa Luhut Pandjaitan merupakan tokoh negara yang untuk pertama kalinya meminta maaf kepada rakyat atas penanganan Covid-19.

Ia pun mengungkapkan rasa bangganya terhadap Luhut Pandjaitan melalui akun Instagram dr. Tirta baru-baru ini.

Baca Juga: Menteri Agama: Tidak Ada Pelaksanaan Salat Idul Adha di Masjid atau Lapangan pada Wilayah PPKM Darurat

“Untuk kali pertama, akhirnya ada TOKOH NEGARA INI yang meminta maaf kepada rakyat ATAS penanganan COVID. Terima kasih Pak @luhut.pandjaitan dan jajaran @kemenkomarves,” tulis Dokter Tirta, dikutip dari akun Instagram @dr.tirta pada Minggu, 18 Juli 2021.

Dokter Tirta menilai, permintaan maaf Luhut merupakan satu langkah baik yang dilakukan pemerintah.

Pasalnya menurut Dokter yang akrab disapa Cipeng itu, Luhut telah mengikuti usul dari berbagai pihak.

Baca Juga: 50.000 Nomor Telepon di Seluruh Dunia Ada dalam Daftar Tertaut ke Spyware Israel

“Selama 3 hari terakhir, saya yakin staf Bapak secara khusus menerima seluruh foto, usulan, dan bukti masyarakat di bawah kayak apa. Pasti banyak yang usul. Dari kemarin teknisi hp, dokter, sampai keluhan pedagang," ujarnya.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x