'Babang Tampan' Dikabarkan Bangkrut, Kini Putar Otak Jualan Beras dan Lepaskan Beberapa Aset Penting

- 19 Juni 2020, 07:54 WIB
Andika Mahesa Kangen Band dikabarkan bangkrut lantaran menjual sejumlah aset miliknya*
Andika Mahesa Kangen Band dikabarkan bangkrut lantaran menjual sejumlah aset miliknya* //Instagram/@babang_andikamahesa

PR PANGANDARAN - Pandemi virus corona merupakan pukulan cukup berat bagi semua pekerja seni di Indonesia.

Mereka harus berjuang menopang hidup demi menjaga kestabilan ekonomi di masa pandemi, seperti yang dilakukan Reza Rahardian, yang kini terjun ke short movie YouTube ketika sepi job di lakon seni peran.

Selain para pekerja seni peran, aktris dan aktor yang berkecimpung di dunia tarik suara pun juga mengalami hal serupa.

Baca Juga: Simak Cerita Lengkap Ojol saat Angkut Hantu Cindy kepada Tim Jurnal Risa, Singgung Sosok Mbah Emen

Andika Kangen Band salah satunya, ia bahkan pernah dikabarkan bangkrut dan tidak memiliki penghasilan.

Namun dengan tegas vokalis Kangen Band itu membantah tudingan dirinya bangkrut dan menjual aset miliknya.

Dia mengatakan selama empat bulan terakhir dirinya memang tidak memiliki tawaran pekerjaan. Hanya saja alasan dia menjual aset-aset tersebut lantaran memiliki kebutuhan lain yang lebih mendesak.

Baca Juga: Klaim Ampuh Sembuhkan Covid-19, Penjualan Obat Dexamethasone Melambung Tinggi di Pasaran

"Bukan karena lockdown, emang pengin jual mobil, gosipnya orang kan Andika enggak kerja jual ini, enggak, Alhamdulillah ada kegiatan lain," ujar Andika Mahesa di Jakarta, Rabu 17 Juni 2020.

Selama masa pandemi virus corona, Andika menyatakan menghabiskan waktunya di kampung halaman di Lampung. Dia mengaku bisa kembali ke Jakarta pada akhir-akhir ini.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x