Perbedaan Gejala Gerd dan Maag yang Belum Banyak Dipahami Orang, Berikut Tips dan Penjelasannya

- 8 September 2021, 15:15 WIB
Ilustrasi maag, ini perbedaannya dengan gerd.
Ilustrasi maag, ini perbedaannya dengan gerd. /Pixabay/nastya_gepp

PR PANGANDARAN - Penyakit lambung yang umum diketahui orang adalah maag, padahal selain itu juga masih ada gerd, yakni penyakit yang juga menyerang bagian lambung.

Awalnya masih banyak orang yang menganggap kalau antara maag dan gerd adalah penyakit yang sama, karena sama-sama berasal dari lambung.

Faktanya antara maag juga gerd memiliki perbedaan yang sangat signifikan, termasuk dengan gejala-gejalanya.

Baca Juga: Benarkah Smartphone Dapat Melemahkan Indera Manusia? Ini Menurut Pakar Ahli

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com pada laman Instagram @doktermuslim.id pada 8 September 2021.

Bahwa ada perbedaan yang sangat jauh baik itu gerd atau maag, namun masih banyak orang yang menganggapnya sama.

Tentu kamu sendiri penasaran bukan apa saja beda dan gejala dari gerd juga maag? Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

Baca Juga: Obat Maag hingga Melawan Kanker, Khasiat Rebusan Daun Binahong Efektif untuk 6 Penyakit Ini

Menurut pengertiannya, maag merupakan peradangan yang terjadi pada lambung berupa kerusakan pada dinding lambung.

Kerusakan tersebut disebabkan oleh produksi asam lambung dan aktivitas bakteri yang berlebih.

Adapun gejala yang umum terjadi di antaranya adalah :

Baca Juga: Disorot Media Asing, Kebakaran di Lapas Kelas I Tangerang Diduga karena Korsleting Listrik

  • perut terasa begah dan sering bersendawa
  • perut mual bahkan sampai muntah-muntah
  • feses atau kotoran berwarna gelap
  • anemia
  • nyeri pada bagian perut atau ulu hati
  • insomnia

Sedangkan gerd atau Gastroesophageal Reflux Disease merupakan kondisi saat asam lambung naik sampai ke kerongkongan yang disebabkan oleh katup lambung tidak berfungsi.

Gejala yang timbul bila gerd naik adalah :

  • perut terasa kembung
  • mual pada bagian perut hingga hampir muntah
  • nyeri pada bagian dada
  • dada terasa engap hingga sulit bernapas
  • pada area kerongkongan terasa sakit dan perih
  • pada bagian mulut terasa asam

Baca Juga: Kode Redeem FF Free Fire 8 September 2021, Berikut Cara Mendapatkannya dari Garena Langsung!

Meskipun Maag dan GERD sedikit berbeda gejala yang ditimbulkan, tapi cara untuk mengatasi keduanya sama.

Berikut adalah cara yang bisa Anda terapkan saat mengalami kedua penyakit lambung tersebut, di antaranya :

  • Jauhi makanan yang pedas dan asam
  • Jaga pola makan dengan porsi yang seimbang dan lebih teratur
  • Tidur teratur yakni 6-8 jam per hari
  • Hindari minuman yang banyak mengandung kafein dan alkohol.
  • Banyak minum air putih
  • Membuat seduhan air rempah agar enzim dalam pencernaan selalu sehat
  • Kalau tetap ingin minum kopi, sebaiknya ganti kopi dengan kopi biji kurma atau kopi organik lainnya.
  • ⁣⁣Jaga kesehatan tubuh akan lebih baik bila harus mengonsumsi obat-obatan yang belum tentu baik untuk organ tubuh.

Oleh sebab itu ikuti semua tips di atas dengan baik, agar kesehatan lambung bisa terjaga dari penyakit maag dan gerd.***

 

Editor: Imas Solihah

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah