Sumedang Kembali Dirundung Bencana, 2 Desa Diterjang Banjir Satu Orang Tewas

- 27 Maret 2021, 06:50 WIB
Tim SAR Gabungan saat melakukan evakuasi jenazah Mamat Rahmat  korban bencana tanah longsor dan banjir bandang di Kampung Karuhun, Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang Jawa Barat.
Tim SAR Gabungan saat melakukan evakuasi jenazah Mamat Rahmat korban bencana tanah longsor dan banjir bandang di Kampung Karuhun, Desa Citengah, Kecamatan Sumedang Selatan Kabupaten Sumedang Jawa Barat. /Tangkapan layar instagram basarna_jabar/

PR PANGANDARAN - Bencana kembali terjadi di Kabupaten Sumedang Jawa Barat pada Kamis 25 Maret 2021.

Wilayah Kabuapten Sumedang yang terdampak paling parah yakni di Desa Citengah.

Selain di desa tersebut, banjir juga menerjang di sebagian wilayah Desa Baginda, Kecamatan Sumedang Selatan.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Sabtu 27 Maret 2021: SCTV, MNC TV, NET TV, dan RCTI, Ada Reply 1988 dan Ikatan Cinta

Kedua desa di Sumedang tersebut diterjang banjir bandang dari aliran Sungai Cihonje yang meluap.

Akibat bencana tersebut, sebanyak lima rumah penduduk di sekitar aliran Sungai Cihonje mengalami rusak berat, termasuk 40 hektar lahan pertanian padi milik masyarakat juga ikut rata dihantam amukan air.

Tak hanya itu, bencana banjir bandang pun telah menewaskan Mamat Rohmat alias Wareng (40) salah seorang warga setempat yang sedang bekerja di sekitar area Vila Putri, Desa Citengah Kec. Sumedang Selatan.

Baca Juga: Hari Ini 27 Maret 2021 Listrik di Seluruh Dunia Termasuk Indonesia Akan Mati, Kenapa? Ini Penjelasannya

Menurut Supervisor Pusat Pengendalian dan Operasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kab. Sumedang, Rully Surya S, bencana banjir bandang yang melanda dua wilayah desa di Kec. Sumedang Selatan itu terjadi akibat hujan dengan intensitas tinggi.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Kabar Priangan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x