Mendebarkan! Motor Nekat Terobos Palang Pintu 3 Detik Sebelum Kereta Api Melintas, Begini Akhirnya

- 7 Juni 2021, 19:57 WIB
Aksi mendebarkan pengendara motor di Bandung yang melintasi palang pintu kereta api.
Aksi mendebarkan pengendara motor di Bandung yang melintasi palang pintu kereta api. /Tangkapan video Instagram/@edansepurid/

PR PANGANDARAN - Seorang pengendara motor yang berboncengan di Bandung, Jawa Barat terpantau nekat terobos palang pintu 3 kereta api hendak melintas.

Tiga (3) detik sebelum kereta api melintas, pengendara motor itu nekat terobos palang pintu sambil terus tancap gas.

Nekat terobos palang pintu saat 3 detik sebelum kereta api melintas, begini akhir dari kejadian yang melibatkan pengendara motor berboncengan tersebut.

Baca Juga: Chef Juna Bosan Jadi Juri MasterChef Indonesia? Begini Pengakuannya

Aksi nekat pengendara motor yang nekat terobos palang pintu kereta api itu sempat diabadikan lewat rekaman video amatir.

Rekaman video amatir tersebut seketika viral usai beredar di media sosial. Bagaimana tidak, laju pengendara motor itu hanya terpaut 3 detik saja sebelum kereta api melintas.

"Menurut rekan pecinta kereta api yang sedang hunting @sang_farid, kejadian ini terjadi pada siang hari tadi (7/6)," kata admin salah satu media, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari akun Instagram @edansepurid pada Senin, 7 Juni 2021.

Baca Juga: Masih Ingat Sarah Amalia Mantan Istri Ariel Noah? Begini Penampilannya Sekarang, Bikin Pangling!

Diketahui yang melintas dengan kencang ketika itu adalah kereta api dengan tujuan Jakarta Pasar Senen.

"KA 301 Serayu tujuan Jakarta Pasar Senen dengan Masinis Bapak @heryyusup1 di JPL Sta. Cimindi, Jl. Amir Machmud (Raya Cimindi)," sambungnya.

Dalam rekaman video, tampak suasana pos palang pintu yang tengah bersiap menyambut kedatangan kereta yang akan melintas.

Baca Juga: Gading-Gisel Diisukan CLBK Lagi, Denny Darko Yakin Rujuk: Kita Akan Lihat, Saat Terompet Ditiup!

Palang pintu sudah diturunkan, kendaraan-kendaraan pun berhenti dan sirine tak henti-hentinya berteriak memperingati para pengendara.

Namun, tetap saja ada pengendara yang bandel dengan tidak menghiraukan segala peringatan dari petugas pos palang pintu.

Kemudian tampak dua orang pengendara berboncengan mengendarai motor matic warna putih sedang ambil ancang-ancang untuk tancap gas.

Baca Juga: Baim Wong Ramai Dihujat Netizen Usai Jahili Rafathar: Anaknya Sendiri Diprank Nangis

Benar saja, lokomotif kereta sudah kelihatan mendekat, pengendara motor itu malah nekat melaju untuk mencuri kesempatan melintas ke seberang.

Untung saja tak ada gangguan berarti hingga keduanya selamat. Padahal, tak sampai lima detik usai pengendara motor itu menerobos, kereta pun melintas.

Kereta pun sudah membunyikan peringatan. Orang-orang di sekitar lokasi kejadian, termasuk petugas pos palang pintu pun dibuat kaget.

Baca Juga: Cek Ramalan Zodiak Besok 8 Juni 2021: Cancer, Leo, Virgo, Segera Minta Naik Gaji Kamu Layak Untuk Itu!

Video tersebut juga berhasil membuat netizen yang menyaksikannya menjadi berdebar-debar sekaligus kesal dengan aksi nekat pengendara motor itu.

Aksi yang tak patut untuk ditiru itu menjadi pengingat bahwa nyawa pengendara bisa terancam bila tak disiplin berlalu lintas. Sebab, kereta punya prioritas melaju di lintasannya.

"Pada Permenhub No 36 Tahun 2011 tentang Perpotongan Dan/Atau Persinggungan Antara Jalur Kereta Api Dengan Bangunan Lain Pasal 6 ayat 1, Pada perlintasan sebidang kereta api mendapat prioritas berlalu lintas.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 8 Juni 2021: Aries, Taurus dan Gemini, Hati-hati Jangan Mancing di Air yang Keruh!

"Bila Perjalanan Kereta Api Dilanggar, maka Perjalanan Kereta Api harus menghentikan perjalanannya (Berhenti Luar Biasa/BLB) di Perlintasan tsb untuk pengecekan lokomotif dan rangkaian, evakuasi korban dan kendaraan," tutur admin akun Instagram @edansepurid.

Kerugian pun tak cuma bakal dialami sang pengendara yang melanggar disiplin lalu lintas, namun juga bagi orang lain.

"Belum lagi jika ada kerusakan pada sarana atau prasarana kereta api maka Kereta Api harus menunggu sarana pengganti atau evakuasi dengan lokomotif dan kereta penolong. Berapa banyak kerugian dan waktu keterlambatan yang akan terbuang sia-sia?!" tandasnya.***

 

 

Editor: Imas Solihah

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x