Fenomena Alam, Inilah Lubang Raksasa Misterius di Dunia Tanpa Dasar Salah Satunya Disebut Sebagai Pintu Neraka

- 20 Desember 2021, 06:35 WIB
Lubang raksasa misterius di dunia terjadi karena fenomena alam
Lubang raksasa misterius di dunia terjadi karena fenomena alam /pixabay.com/id/alexantropov86/


PANGANDARAN TALK - Fenomena alam di dunia ini kadang kala terjadi secara alamiah. Dan uniknya kejadian yang terjadi di dunia kita kerap menunjukkan hal yang menakjubkan yang membuat kita tidak percaya.

Seperti fenomena penampakan lubang raksasa misterus yang ada di beberapa tempat di dunia. Lubang raksasa ini dibuat besar hampir mencapai dasar bumi, terkadang muncul api di dalamnya.

Tak sedikit orang yang menganggap bahwa fenomena lubang raksasa tersebut sebagai lubang neraka. Karena penampakannya yang sangat menyeramkan juga berbahaya.

Baca Juga: Ini Kisah Manusia yang Diculik Jin Selama 4 Tahun, Hanya Diberi Makan Kacang

Dilansir Pangandarantalk.com dari video di kanal youtube Harry Ware, berikut beberapa tempat yang memiliki lubang raksasa di dunia.

•    Lubang Neraka Turkmenistan

Sebuah lubang besar yang biasa disebut pintu neraka di tengah gurun daerah Turkmenistan. Dinamakan pintu neraka, karena lubang ini berdiameter 70 meter dan terus mengeluarkan api sejak 40 tahun lalu.

Dan fenomena alam ini berawal pada tahun 1971, ketika ilmuan Unisoviet menggali tanah untuk mencari minyak dan kemudian membakarnya untuk mengeluarkan gas beracun.

•    Lubang Raksasa Arktik

Baca Juga: Alami Gelisah Berlebihan, Berikut Ulasan Mengenai Gejala Pannic Attack Kata dr.Santi Yuliani, Sp.KJ

Lubang raksasa ini berbentuk seperti corong yang ditemukan di daerah terpencil Arktik, Semenanjung Yamal, Siberia. Belum diketahui fungsi utama lubang raksasa tersebut, namun diperkirakan lubang tersebut memiliki kedalaman sejauh 50 meter.

Lubang raksasa ini ditemukan secara tidak sengaja dari pantauan udara oleh kru televisi dalam perjalanan untuk bertugas.

•    Tambang Bingham Canyon Mine

Bingham Canyon Mine adalah operasi pertambangan tembaga terbuka di Barat Daya Sableg City, Amerika Serikat. Tambang ini dimiliki oleh Rio Tinto Grup, merupakan perusahaan pertambangan dengan eksplorasi Internasional yang berkantor pusat di Inggris.

Tambang ini pernah mengalami longsor besar pada April 2013. Tambang ini memiliki kedalaman mencapai 1,2 kilometer, dan lebar 4 kilometer.

Baca Juga: Tingkatkan Hubungan Harmonis Bersama Pasangan, Berikut 10 Hari Marriage Challenge Yang Wajib Dicoba

•    Tambang Berlian Mirny, Siberia

Tambang Berlian Mirny memiliki kedalaman 522 meter, dengan diameter 1200 meter. Penggalian lubang ini dimulai pada tahun 1955 untuk memenuhi kebutuhan Unisoviet dalam industri berlian setelah perang.

Lubang Berlian Mirny merupakan lubang buatan manusia terbesar kedua di dunia setelah lubang Bingham Canyon Mine. Wilayah udara di atas tambang ini ditutup untuk helikopter karena dianggap berbahaya. Hal ini dikarenakan adanya suhu dan arus yang tidak terduga.

Itulah beberapa ulasan singkat mengenai fenomena alam dengan adanya lubang misterius raksasa di berbagai belahan dunia.***

Editor: Fikri Mahendra


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x