8 Fakta Kasus 'Mutilasi Kalibata City', Potongan Tubuh dalam Koper hingga Terlibatnya Satu Perempuan

- 17 September 2020, 14:07 WIB
RWH Korban Mutilasi Sadis di Kalibata City,
RWH Korban Mutilasi Sadis di Kalibata City, //*YouTube/

PR PANGANDARAN – Kabar hilangnya Rinaldi Harley Wismanu (RHW) telah menemui titik terang. Polisi yang menindaklanjuti laporan kehilangan dari pihak keluarga berhasil menemukan RHW.

Nahas, RHW ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di Apartemen Kalibata City, Jakarta. Berikut 8 fakta yang telah dihimpun dari berbagai sumber.

 1.Keluarga Melaporkan hilangnya RHW

Tak kunjung mendapatkan kabar keberadaan RHW sejak 9 September 2020, pihak keluarga melaporkan hilangnya Rinaldi Harley Wismanu ke Polda Metro Jaya pada Sabtu, 12 September 2020.

Baca Juga: Vlog Pertama dan Terakhir Korban Mutilasi Rinaldi saat S2 di Jepang Dibanjiri Ucapan Belasungkawa

Laporan tersebut dibuat oleh Muhammad Arief Alfian Firdaus dan tertuang dalam berkas bernomor B/12.426/IX/YAN2.4/2020/SPKT PMJ.

2.Ditemukan tak bernyawa di Apartemen Kalibata City

Jajaran penyidik Polda Metro Jaya berhasil menemukan sesosok mayat pria di Tower Ebony Lantai 16 Apartemen Kalibata City, Pancoran, Jakarta Selatan pada Rabu, 16 September 2020 kemarin sekitar pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Fakta Baru Kasus Mutilasi Sadis Rinaldi di Kalibata City: Seorang Perempuan Ikut Terlibat

3.Ditemukan dalam koper dan dimutilasi

Korban ditemukan dalam beberapa potongan. Potongan tubuh itu ditemukan polisi terbagi dalam beberapa bungkus kantong plastik di dalam koper.

4.Dibawa ke Rumah Sakit

Potongan tubuh tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta. Polisi menetapkan bahwa mayat tersebut adalah korban mutilasi.

Baca Juga: Identitas Anggota Polisi yang Tewas Dibegal Terungkap, Usai Dibacok, Warga Segera Lapor

5.Hasil penyelidikan mengarah pada RHW

Setelah dilakukan penyelidikan, penemuan mayat di Apartemen Kalibata City merupakan RHW yang dilaporkan hilang oleh pihak keluarga pada 12 September 2020.

6.RHW punya jabatan tinggi

Korban menduduki jabatan Human Resources and General Affair Manager di PT Jaya Obayashi. Ia merupakan lulusan Tokyo University of Foreign Studies jenjang magister (S2).

Baca Juga: Kampanye ‘Semua Rp1’ ShopeePay Dorong Adopsi Transaksi Contactless dengan Lebih dari 8 Juta Voucher

7.Video YouTube soal pengalaman kuliah

Pada 5 Januari 2017, korban mengunggah video di kanal YouTube テレビIVS dengan judul “Merantau di Negri Sakura!” yang berdurasi enam menit.

Video tersebut mengisahkan pengalamannya berkuliah di Jepang. Selama enam tahun di Jepang, RHW tinggal di kota Fuchu, bagian barat Tokyo.

8.Pelaku lebih dari 1 orang, ada perempuan

Baca Juga: Netizen Serang Polisi Usai Tanggapi Video 'Curhat Kena Denda Rp 55 Ribu': Pembelaan Kurang Jelas!

Pelaku sudah dapat diidentifikasi dan berjumlah lebih dari satu orang. Sedangkan motifnya belum diketahui dan masih didalami pihak kepolisian. Polisi berhasil meringkus beberapa orang pelaku dan satu di antaranya adalah perempuan.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: YouTube Sobat Dosen PMJ News Warta Ekonomi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x