6000 Pejuang Tanah Air Gugur pada 10 November, Aksi Jaga Indonesia Jadi Peringatan Hari Pahlawan

- 8 November 2020, 16:20 WIB
Ilustrasi Hari Pahlawan 10 Novembee 1945/5 November 2020 /Anasb/
Ilustrasi Hari Pahlawan 10 Novembee 1945/5 November 2020 /Anasb/ /

PR PANGANDARAN – November merupakan bulan yang penting bagi bangsa Indonesia. Ada banyak peristiwa yang harus dikenang serta dihormati oleh bangsa Indonesia.

Pasalnya pada 10 November diperingati sebagai Hari Pahlawan Nasional.  Peristiwa yang sudah sepatutnya terus menjadi pengingat untuk kita agar terus menghargai perjuangan para pahlawan.

Para pahlawan yang telah berjuang mengorbankan jiwa dan raga demi mempertahankan Indonesia tercinta ini.

Baca Juga: Video Syur Mirip Gisel dan Artis Lain Bertebaran, Hotman: Siapkan Lawyer, Lalai Menyimpan Bisa Kena

10 November adalah saksi bagaimana bangsa ini bersusah payah berdiri di atas kaki sendiri. Momentum bersejarah atas nama bangsa Indonesia.

Pada hari yang sama tepat 75 tahun yang lalu, sebuah pertumpahan darah pecah di tanah Surabaya.

Peristiwa tersebut bermula ketika terjadi insiden perobekan Bendera Merah Putih Biru di Hotel Yamato, pada 1945.

Baca Juga: 'Biden Jadi Kabar Baik bagi Pasar', Investor Bakal Merasakan Pengaruh Luar Biasa Usai Pelantikan

Pertempuran ini merupakan perang antara tentara dan milisi pendukung kemerdekaan Indonesia dengan tentara Britania Raya dan India Britania.

Puncak peristiwa ini terjadi pada 10 November 1945. Pertempuran ini berlangsung selama lebih kurang tiga minggu.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah