Jelang Laga Final, Pelatih Sebut Pratama Arhan Akumulasi Kartu dan Rachmat Irianto Cedera

28 Desember 2021, 15:18 WIB
Karena alasan akumulasi kartu, Pelatih sebut Pratama Arhan tidak akan bermain pada leg pertama final piala AFF 2020 /Instagram/@pratamaarhan8

PANGANDARAN TALK - Dua punggawa Timnas Indonesia diragukan untuk bisa tampil membela Timnas Indonesia saat laga leg pertama final piala AFF 2020 melawan Thailand.

Dua punggawa itu yakni, Gelandang Timnas Indonesia, Rachmat Irianto dan bek kiri Timnas Indonesia, Pratama Arhan.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong menyebut Rachmat Irianto mengalami cedera ringan sedangkan Pratama Arhan mendapat akumulasi kartu kuning.

Namun Shin Tae Yong menyebut selain kedua pemain itu, pemain lainnya dalam kondisi yang baik.

Baca Juga: Disebut Terkuat di Asia Tenggara, Pelatih Timnas Indonesia Yakin ada Cara Kalahkan Thailand

"Selain Rian (Rachmat Irianto) yang cedera ringan, dan Arhan mendapat akumulasi kartu, kondisi seluruh pemain dalam keadaan baik," kata Shin Tae Yong dilansir PangandaranTalk.com dari laman resmi PSSI, Selasa 28 Desember 2021.

Kemungkinan dua punggawa Timnas Indonesia itu akan bermain pada leg kedua final Piala AFF 2020.

Laga final Piala AFF 2020 dimainkan dalam dua leg. Pertama pada tanggal 29 Desember 2021. Kedua pada tanggal 1 Januari 2022.

Shin Tae Yong mengatakan saat ini timnya berfokus pada pemulihan kondisi fisik dan terus meramu strategi untuk melawan Thailand.

Baca Juga: Jungkook BTS Dikabarkan Berkencan Bersama Lee Yoo Bi, Kedua Agensi Buka Suara Bantah Rumor Tersebut

Shin Tae Yong juga memikirkan strategi bertahan dan open play saat melawan Thailand nanti.

"Fokus kita saat ini pemulihan kondisi fisik para pemain. Kedua bagaimana kita akan menghadapi permainan lawan yang baik, bagaimana kita bertahan dan open play juga untuk melawan Thailand," kata Shin Tae yong. ***

Editor: Elang Ratna Sari

Sumber: PSSI

Tags

Terkini

Terpopuler