Wajib Diwaspadai Ginting, Chen Long Sang Juara Bertahan Ternyata Punya Ambisi Samai Lin Dan di Olimpiade Tokyo

- 1 Agustus 2021, 06:45 WIB
Chen Long sang juara bertahan yang wajib diwaspadai Ginting, karena ternyata ia punya ambisi samai Lin Dan di Olimpiade Tokyo 2020.
Chen Long sang juara bertahan yang wajib diwaspadai Ginting, karena ternyata ia punya ambisi samai Lin Dan di Olimpiade Tokyo 2020. /Instagram @chenlong_wangshixianfc

PR PANGANDARAN - Pemain Badminton sektor tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting melaju ke babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020.

Atlet yang dipanggil dengan Ginting ini akan bertemu dengan wakil asal China, Chen Long di babak semifinal pada Minggu, 1 Agustus 2021.

Sebelum melaju ke babak semifinal dan bertemu Chen Long, Ginting berhasil menumbangkan atlet dari Denmark, Anders Antonsen.

Dengan capaian ini, Ginting pun mencetak rekor tunggal putra Indonesia sejak 17 tahun lalu.

Baca Juga: Video Beredar, Nyai Ratu Kidul Justru Sebut Zara dan Okin Senang dan Semakin Tenar, Kenapa?

Ia merupakan tunggal putra pertama yang mrlenggang ke semifinal Olimpiade setelah Taufik Hidayat dan Sony Dwi Kuncoro di Athena pada 2004.

Meski prestasi Ginting menakjubkan, di semifinal ini ia harus siap menghadapi sang juara bertahan, Chen Long.

Chen Long sendiri memiliki ambisi besar dalam keikutsertaannya di Olimpiade Tokyo ini.

Ia yang bertahun-tahun dibayangi kebesaran nama Lin Dan ini berhasil menjadi peraih medali Emas di Olimpiade Rio de Jainero usai mengalahkan atlet kebanggaan Malaysia, Lee Chong Wei.

Baca Juga: Putra Raffi Ahmad Positif Covid-19, Rafathar Cuek: Maen Game Aja

Ia pun kini memiliki ambisi untuk meraih dua medali emas secara berturut-turut, seperti sang senior Lin Dan.

"Untuk memenangkan medali emas di Olimpiade 2020 di Tokyo," ujarnya saat ditanya apakah ambisi olahraganya.

Lin Dan sendiri merupakan salah satu legenda di dunia bulutangkis bersama Lee Chong Wei, Taufik Hidayat, dan Peter Gade yang juga disebut sebagai Big 4.

Ia pun sempat mengutarakan alasan mengapa dirinya berambisi untuk menjadi juara di Olimpiade Tokyo ini.

Baca Juga: Prediksi Ikatan Cinta 1 Agustus 2021: Elsa Tak Jadi Dipenjara, Ricky Kembali Buktikan Cintanya

Sebagaimana PikiranRakyat-Pangandaran.com lansir dari laman Olimpiade, Chen Long menyatakan bahwa anaklah yang menjadi alasannya untuk kembali meraih podium tertinggi.

Ia mengatakan bahwa saat dirinya menjadi juara di Rio, anaknya masih tak mengerti jiika dirinya adalah 'bintang' Badminton.

Oleh karena itu, tahun ini ia ingin memberikan yang terbaik karena buah hatinya bersama mantan atlet Wang Shixian ini akan mendukungnya saat bermain.

“ia tidak tahu betapa pentingnya saya. Dia hanya tahu bahwa ayahnya adalah pemain bulu tangkis” kata Chen Long.

Baca Juga: Terbaru! Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini Minggu, 1 Agustus 2021

Ia menambahkan, “Dia terlalu muda untuk menyadari apa yang terjadi, mungkin mulai dari sekarang, selama Olimpiade ini, selama saya berkompetisi, dia akan menyemangati saya".

Ambisi ini tentu saja harus diwaspadai oleh Ginting sebagai satu-satunya wakil tunggal putra di Olimpiade Tokyo ini.

Meski demikian, catatan rekor pertemuan masih berpihak pada Ginting yang mengungguli Chen Long di beberapa turnamen lalu.

Baca Juga: Lesti Kejora Akui Membiayai Sendiri Megahnya Prosesi Lamaran dengan Rizky Billar

Rekor pertemuan Ginting dan Chen Long adalah 8-4 dengan kemenangan di pihak ginting di dua pertemuan terakhir.

Di samping rekor dan pengalaman inu, pertandingan Ginting vs Chen Long akan menarik karena mereka sama-sama memiliki kualitaa sebagai atlet papan atas dunia yang juga berhasil mengalahkan lawan berat di babak-babak sebelumnya.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah