Melaju ke Babak Final Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii-Apriyani Rahayu Tak Ingin Pikirkan Hal Ini

- 1 Agustus 2021, 09:15 WIB
Melaju ke babak final Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu tak ingin pikirkan hal ini.
Melaju ke babak final Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu tak ingin pikirkan hal ini. /NOC Indonesia/

PR PANGANDARAN - Pasangan ganda putri wakil badminton Indonesia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu akhirnya masuk babak final Olimpiade Tokyo 2020.

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sebagai ganda putri Indonesia resmi melaju ke final badminton di Olimpiade Tokyo 2020 usai kalahkan perlawanan pasangan Korea Selatan Sohee Lee-Shin Seungchan di Mushashino Forest Plaza, Sabtu, 31 Juli 2021.

Pasangan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sukses menghabisi rival di babak semifinal dengan kemenangan 21-19 dan 21-17 di Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Nasib Zodiak Cancer, Leo dan Virgo Hari Ini 1 Agustus 2021: Walaupun Pekerjaan Tidak Lancar, Tapi...

Walaupun medali emas sudah di depan mata, namun ganda putri ini berusaha tetap fokus menjaga ketenangan dan motivasi agar mampu meraih prestasi untuk Indonesia.

Di babak final, Greysia Polii-Apriyani Rahayu akan berhadapan dengan perwakilan Tiongkok, Qing Chen Chen-Yi Fan Jia pada Senin, 2 Agustus 2021.

Ganda putri unggulan Negeri Tirai Bambu ini berhasil melenggang ke laga pamungkas usai menyingkirkan pasangan Soyeong Kim-Heeyong Kong 21-15 21-11.

Baca Juga: Greysia Polii Cetak Sejarah Badminton di Olimpiade, Agnez Mo 'Pamer': My Bestie is A Legend!

Dalam strategi menghadapi rival, Greysia menyatakan secara tipe permainan keduanya sudah saling mengetahui lantaran kerap bersua.

“Kami ingin terus menjaga pikiran seperti datang awal ke Tokyo. Kami ingin menikmati game agar bisa menunjang performa di lapangan," ucap Greysia, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari laman resmi kemenpora.go.id, Minggu, 1 Agustus 2021.

Fokus Greysia Polii-Apriyani Rahayu bukanlah lawan, melainkan kontrol permain dan persiapan pemulihan.

"Kami tak mau berpikir lawan seperti apa, begini atau begitu. Paling persiapan yang harus kami lakukan adalah menjaga ketenangan agar dapat mengontrol permainan serta mempersiapkan diri untuk recovery (pemulihan),” ungkap Greysia.

Baca Juga: Wajib Diwaspadai Ginting, Chen Long Sang Juara Bertahan Ternyata Punya Ambisi Samai Lin Dan di Olimpiade Tokyo

Terkait kunci sukses di semifinal, Greysia mengungkapkan hal itu tak lepas dari kekuatan chemistry dirinya dengan Apriyani.

Terutama pada saat mereka tertinggal 8-11 pada game pertama dan berhasil mensejajarkan kedudukan di poin 11-11 hingga akhirnya berhasil memimpin set pertama.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Kemenpora


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah