Tak Bawa Medali Olimpiade Tokyo, The Daddies Tetap Idola dan 'Juara Sejati' bagi Atlet Top Dunia

- 9 Agustus 2021, 15:00 WIB
The Daddies atau Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan dianggap sebagai idola dan juara sejati meski tidak bawa medali Olimpiade Tokyo 2020.
The Daddies atau Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan dianggap sebagai idola dan juara sejati meski tidak bawa medali Olimpiade Tokyo 2020. /djarumbandimnton.com

Baca Juga: 4 Artis Terjerat Kasus Hukum Minggu Ini: Dinar Candy, David NOAH, Jerinx SID, dan NEO Derry

Alih-alih memenangi pertandingan atau medali, Hendra Setiawan justru mengungkapkan bahwa pertemanan menjadi alasannya menyukai badminton.

"Dari badminton, saya bisa kenal banyak teman, maka dari itu saya cinta badminton," ungkap Hendra Setiawan dalam bahasa Inggris.

Ia bahkan memajang foto atlet lain yang juga menjadi rivalnya di dunia badminton termasuk Lee Yang dan Wang Chi Lin.

Baca Juga: Tata Cara Puasa Senin Kamis Lengkap dengan Lafal Niatnya

Unggahan ini pun diapresiasi oleh sederet atlet top dunia seperti Chan Peng Soon, Lew Yang, Wang Chi Lin, Tang Chung Man, dan Tse Ying Suet yang serempak menyebutnya sebagai 'idola'.

Di sisi lain, tunggal putra andalan Singapura, Loh Kean Yew, mengutarakan perasaannya mengenai sikap Hendra Setiawan.

Ia mengatakan bahwa dirinya merasa terhormat mengenal Hendra Setiawan secara pribadi.

Baca Juga: Video Call dengan Raul Lemos, Atta Halilintar 'Dititipi' Pesan untuk Aurel Hermansyah

Loh Kean Yew bahkan mengucapkan terima kasih karena Hendra Setiawan atau The Daddies telah menunjukkan seperti apa juara sejati itu.

"Sebuah kehormatan mengenalmu secara pribadi, Bro. Terima kasih telah menunjukkan pada saya bagaimana juara sejati itu sebenarnya," ujar Loh Kean Yew dalam bahasa Inggris.***

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Instagram @hendrasansan


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah