Penantian Terwujud, Gelandang Persib Bandung Marc Klok Dipanggil Pelatih Shin Tae Yong

- 8 April 2022, 13:43 WIB
Marc Klok Tinggalkan Persib Bandung dan Menuju Jakarta, Sudah Tak Sabar Bikin Bangga Indonesia
Marc Klok Tinggalkan Persib Bandung dan Menuju Jakarta, Sudah Tak Sabar Bikin Bangga Indonesia /Persib

PANGANDARAN TALK - Tekad Marc Klok untuk membela Tim Nasional Indonesia telah lama terpendam.

Paska naturalisasi dari negara asalnya yakni Belanda, ambisi itu sudah muncul dalam diri Marc Klok.

Maung Klok sapaan akrabnya setelah menanti cukup lama, Klok akhirnya bisa memenuhi panggilan pelatih Shin Tae Yong untuk membela Skuad Garuda.

Baca Juga: Pemain Persija Ini Dikabarkan Akan Merapat ke Persib Bandung, Kode Semakin Nampak!

Baca Juga: Tes Psikologi: Pilih Burung Hantu Favoritmu, Akan Terungkap Apakah Kamu Si Kepedean, Kepo, atau Si Intelek?

Gelandang Persib, Marc Klok bertekad membuat seluruh warga negara Indonesia bangga seiring dengan pemanggilan dari Tim Nasional Indonesia U-23.

Pelatih Timnas Indonesia U-23 saat ini tengah dikumpulkan di Jakarta sebelum melakoni perjalanan menuju Korea Selatan.

Di Negeri Ginseng itu, Timnas akan menjalani pemusatan latihan hingga 29 April 2022 mendatang.

"Saya selalu percaya dan memasang harapan untuk menjadi pemain Timnas Indonesia. Hari ini, saya memenuhi panggilan itu. Saya tidak sabar untuk mengenakan jersey Garuda dan membuat negeri ini bangga," kata Marc Klok, dilansir PangandaranTalk.com dari laman resmi Klub Persib.

Halaman:

Editor: Fikri Mahendra

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x