Bertandang ke Markas Brighton & Hove Albion, Chelsea Sukses Sabet Kemenangan 3-1, Simak Cuplikannya

- 15 September 2020, 09:15 WIB
Pemain baru Chelsea, Timo Werner (kanan) berhasil bawa meraih kemenangan di pekan perdana Premier League.
Pemain baru Chelsea, Timo Werner (kanan) berhasil bawa meraih kemenangan di pekan perdana Premier League. /Dok. Premierleague

Brighton pun berusaha untuk membalas skor yang tertinggal. Klub asuhan Graham Potter tersebut menciptakan peluang lewat aksi individu Steven Alzate, tetapi tendangannya mampu ditangkap oleh kiper Chelsea, Kepa Arizzabalaga.

Baca Juga: Audi Marissa Naik Pitam Klarifikasi Story Sang Ibunda, Netizen: Lucu Aja Nikah Tanpa Orang Tua

Hingga turun minum babak pertama Chelsea sukses mempertahankan sementara keunggulannya dengan skor 0-1.

Memasuki babak kedua, Brighton selaku tuan rumah terus melakukan serangan ke lini pertahanan Chelsea.

Upaya Brighton membuahkan hasil di menit 54. Gol Brighton dicetak oleh Leandro Tossard. Tossard melepaskan tendangan keras yang tidak sanggup dihalau oleh Kepa. Skor pun berubah menjadi 1-1.

Baca Juga: Resmi Menikah, Audi Marissa dan Anthony Malah Panen Cibiran, Sang Ibunda Tulis Kekecewaan: Murtad?

Skor tersebut hanya bertahan dua menit, setelah pemain Chelsea, Reece James berhasil mencetak gol pada menit 56. James berhasil mencetak gol melalui tendangan kerasnya dari luar kota penalti. Skor pun berubah menjadi 1-2 untuk keunggulan Chelsea.

Chelsea menambahkan keunggulan di menit ke 66, setelah Kurt Zouma mencetak gol ke gawang Brighton. Diawali umpan dari sepak pojok yang dieksekusi James, Kurt Zouma yang menanti di kotak penalti Brighton langsung mengarahkan bola ke gawang Brighton. Skor pun berubah menjadi 1-3.

Skor tersebut tidak berubah sampai peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Chelsea pun berhasil membawa pulang tiga poin dari markas Brighton.***

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x