Tips Mengecilkan Pori-pori Wajah ala dr. Richard Lee, Mulai dari Skincare hingga Laser

4 September 2021, 18:40 WIB
Simak tips mengecilkan pori-pori wajah ala dr. Richard Lee, mulai dari menggunakan skincare hingga laser diode. /

PR PANGANDARAN - Dokter kecantikan ternama, dr. Richard Lee kembali memberikan tips menarik mengenai cara mengecilkan pori-pori wajah.

Lebih lanjut, tips mengenai cara mengecilkan pori-pori wajah ini diberikan setelah  menerima pertanyaan dari pasiennya yang bertanya hal itu

Untuk itu, simak jawaban dr. Richard Lee  terkait tips mengecilkan pori-pori.

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com di kanal YouTube dr. Richard Lee, Mars pada Sabtu 4 September 2021.

Baca Juga: Hasil Studi Menyebutkan Risiko Kematian Dini Berkurang hingga 70 Persen dengan Melakukan Hal Ini

Dalam detailnya, dr. Richard mengatakan bahwa sesungguhnya pori-pori yang ada di kulit wajah merupakan hal yang wajar.

Ia juga menambahkan kalau ada orang yang tidak memiliki pori-pori di wajah karena pemakaian produk yang bermerkuri adalah alien.

Baginya hanya alien saja makhluk yang tidak memiliki pori-pori wajah, sedang pada manusia pori-pori wajah adalah hal yang alami.

Baca Juga: Drama Korea Lost Segera Tayang, Isi Naskah 'Sedih' Bikin Jeon Do Yeon dan Ryu Jun Yeol Tertarik

Namun sayangnya masih banyak utamanya kaum wanita yang tidak percaya diri dengan pori-pori yang ada pada wajahnya.

Sebab pori-pori tersebut memiliki ukuran yang berbeda-beda, atau antara wanita yang satu dengan lainnya tidaklah sama.

Ada orang yang memiliki pori-pori wajah yang besar, sedang,  bahkan kecil.

Baca Juga: Prediksi Ikatan Cinta 5 September 2021: Ada Mata-mata yang Intai Mama Rosa

Untuk yang memiliki pori-pori wajah sedang atau kecil mungkin tidak terlalu masalah, bahkan dianggap biasa saja. 

Berbeda dengan orang yang memiliki pori-pori besar, tentu saja hal tersebut adalah masalah yang harus segera diatasi.

Nah, berikut ini ada beberapa tips yang diberikan oleh dr. Richard Lee untuk wanita juga pria yang mempunyai pori-pori wajah yang besar dan ingin mengecilkan atau menyamarkannya.

Tips mengecilkan pori-pori wajah berikut ini bisa dilakukan dalam waktu yang singkat, yakni hanya 14 hari atau dua minggu saja.

Baca Juga: Drama Korea Lost Segera Tayang, Isi Naskah 'Sedih' Bikin Jeon Do Yeon dan Ryu Jun Yeol Tertarik

Sebelum tahu bagaimana cara mengatasi pori-pori, dr. Richard memberitahu dua faktor utama yang menjadi penyebab pori-pori membesar.

Faktor pertama adalah produksi minyak berlebih pada wajah yang umumnya terjadi pada orang yang berusia 14 - 40tahun.

Lalu cara yang tepat untuk mengatasi sebum adalah dengan mengecilkan kelenjar minyak yang ada pada wajah.

Baca Juga: Lama Tak Terdengar, Tegar Septian Kembali Mengamen di Jalanan

Ada beberapa cara yang dijelaskan oleh dr. Richard, di antaranya :

  1. Laser Diode 

Cara ini bisa dilakukan dengan tepat untuk mengatasi pori-pori yang besar dan dianggap permanen. 

Untuk mendapatkan treatment ini, ada harga yang harus dikeluarkan sekira Rp1 - 2 juta.

Baca Juga: 8 Tips Mudah Miliki Rambut Panjang dan Sehat, Salah Satunya Gunakan Antioksidan

  1. Microbotox

Treatment ini harus dilakukan oleh orang-orang yang sudah ahli dan paham dengan obat-obatan yang akan disuntikkan pada wajah pasien.

Untuk mendapatkan treatment ini harga yang harus dikocek cukup mahal yakni sekira Rp1.5 - 2 juta.

  1. Facial Peeling

Saat ini sudah ada banyak brand atau produk facial peeling yang bisa dimanfaatkan untuk mengecilkan pori-pori.

Harga untuk pembelian produk yang paling bagus adalah sekira Rp300.000 - 500.000.

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta 5 September 2021, Mobil yang Ditumpangi Mama Rosa Blong, Aldebaran Nekat Lakukan Ini

  1. Double Cleansing

Cara yang paling tepat untuk mengurangi produksi minyak pada wajah dr. Richard menyarankan untuk menggunakan micellar water.

Dengan menggunakan micellar water minyak yang berlebih pada wajah akan berkurang, selain itu juga akan membuat pori-pori mengecil.

Baca Juga: Hasil Studi Menyebutkan Risiko Kematian Dini Berkurang hingga 70 Persen dengan Melakukan Hal Ini

  1. Skincare

Bila wajah Anda termasuk dalam kategori kulit berminyak, maka sangat disarankan untuk menggunakan skincare yang khusus kulit berminyak.

Faktor kedua adalah antiaging yang ternyata juga bisa membuat pori-pori membesar.

Cara yang paling cepat untuk mengatasi pori-pori membesar akibat antiaging adalah dengan skin booster.

Yakni vitamin khusus wajah yang dimasukkan ke dalam wajah dengan menggunakan proses mikro injeksi.

Baca Juga: Recap MPL ID S8 Sabtu 4 September 2021 Bigetron Vs Geek Fam

Adapun vitamin yang dimasukkan ke dalam wajah bisa berupa hyaluromic acid (HA) atau salmon (DHA).

Harga yang harus disediakan untuk treatment sekira Rp3 - 5 juta, tergantung dari jumlah dosis suntikan.

Atau bisa juga dengan cara stem cell, yakni treatment yang menggunakan DNA untuk menghasilkan sel-sel baik bagi kulit.

Untuk mendapatkan treatment ini Anda harus siap merogoh kocek sekira Rp15 juta, namun manfaat yang dihasilkan terbilang sangat baik untuk antiaging.

Demikianlah beberapa tips yang bisa Anda gunakan untuk mengatasi masalah pori-pori membesar dari dr. Richard Lee. Semoga bermanfaat.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: YouTube dr Richard Lee

Tags

Terkini

Terpopuler