Cek Fakta: Usai Jokowi Hadiri Nikahan Atta, Beredar Video Polisi Gusur Hajatan Warga, Ini Faktanya

- 7 April 2021, 17:00 WIB
Cek Fakta: Usai Jokowi Hadiri Nikahan Atta, Beredar Video Polisi Gusur Hajatan Warga, Ini Faktanya
Cek Fakta: Usai Jokowi Hadiri Nikahan Atta, Beredar Video Polisi Gusur Hajatan Warga, Ini Faktanya /Instagram/@attahalilintar

PR PANGANDARAN – Beredar di media sosial seorang anggota polisi membubarkan acara hajatan warga.

Anggota polisi membubarkan hajatan warga itu diunggah oleh akun Facebook Ubung M. Sobur yang membagikan dua video.

Video pertama berisi Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang menghadiri pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Baca Juga: Sambut Ramadhan 2021, Yuk Baca Surat At-Takatsur dan Terjemahannya

Sementara video satu lagi berisi seorang warga yang ditegur karena mengadakan acara hajatan di masa pandemi.

Sambil mengunggah kedua video itu, akun tersebut juga menyebut jika pemerintah tidak adil. Berikut narasi lengkapnya:

Kumaha DiNDinWe..

Bukan Persoalan Kondangan, tapi Persoalan KEADiLAN.

Baca Juga: Sambut Anak Pertama Usai 7 Bulan Menikah, Audi Marissa Geram Netizen Perhitungkan Usia Kandungan

Lantas, benarkah anggota polisi membubarkan hajatan warga baru-baru ini?

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Turn Back Hoax, dua video yang dibandingkan tersebut memiliki konteks yang berbeda.

Video warga yang ditegur karena mengadakan hajatan merupakan video yang sempat viral pada Maret 2020 atau awal-awal masa pandemi.

Baca Juga: Peduli pada Korban Pembacokan dan Kebakaran di Pangandaran, Artis hingga Musisi Gelar Penggalangan Dana

Saat itu, pemerintah memang gencar menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di berbagai daerah di Indonesia karena pasien positif Covid-19 semakin meningkat.

Selain itu, Polri juga mengeluarkan maklumat untuk memberikan sanksi pidana bagi masyarakat yang melanggar aturan.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh dr. Tirta di mana saat ini pembatasan sudah mulai dilonggarkan sehingga acara-acara besar bisa digelar.

Baca Juga: Pikun, Hotma Sebut Mertua Diperalat Hotman Paris dan Desiree: Dia Cuma Kenal Saya, Dia Ibu Saya!

“Semoga langgeng. Chse atta tu dah lengkap lho. Swab SEBELUM MASUK. Semua lengkap. LEBIH BAIK MALAH DARI KEBANYAKAN ORANG ! FYI AJE SOB ! Jika ada miss. Evaluasi lah ke WO nya,” kata dr. Tirta melalui akun @dr.tirta dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com pada Rabu, 7 April 2021.

Tak hanya pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, menurut dr. Tirta banyak pernikahan warga biasa pun diperbolehkan.

“Pernikahan 3 tim @shoesandcare d februari 2021 aman, bahkan event sneakers aman. Saya ada foto2 pegawe saya nikahan di gang di jakarta aman, tidak ada razia kok,” ungkap dr. Tirta.

Baca Juga: Ada Tulisan Mirip Lafadz Allah SWT di Daun Telinga Putra Zaskia Sungkar, Intip Kebenarannya

Alih-alih memberikan kritik kepada Atta Halilintar, dr. Tirta malah mengatakan kecewa karena kehadiran Presiden Jokowi di pernikahan sang YouTuber diunggah oleh akun kenegaraan.

“Saya cuma kecewa kenapa di update di akun youtube @kemensetneg.ri @kemensetneg.ri , seolah2 ini kegiatan negara. Kasian atta nya malah. Tim admiin kemensetneg harus lebih berhati2 kalo memilih content,” tutur dr. Tirta.

Seperti diketahui Presiden Jokowi dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ditunjuk sebagai saksi nikah dipernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.

Baca Juga: 5 Khasiat Ketumbar yang Tak Banyak Orang Tahu, Nomor 5 Mengejutkan

Berdasarkan pemaparan di atas mengenai beredarnya video anggota polisi membubarkan hajatan warga adalah tidak benar.

Oleh sebab itu, informasi tersebut masuk ke dalam kategori hoaks misleading content atau konten yang menyesatkan.***

Editor: Mela Puspita

Sumber: Turn Back Hoax


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x