'Tidak Menghormati Islam', SM Entertainment Tuai Kecaman Gegara Merchandise NCT U Serupa Masjid

12 Desember 2020, 08:02 WIB
SM Entertainment dalam masalah besar /Siti/Koreaboo

PR PANGANDARAN - SM Entertainment tuai kecaman usai memasarkan merchandise NCT U yang dianggap serupa dengan budaya Islam, menurut penggemar.

Di Twitter, penggemar mulai menuliskan cuitan dengan hashtag #SMStopDisrespectingIslam tak lama usai agensi meluncurkan item merchandise baru untuk 'Make A Wish (Birthday Song)'.

Penggemar mempermasalahkan desain masjid di merchandise dan kubus berhias yang sangat mirip dengan Ka'bah.

Baca Juga: Gunakan Scientific Crime Investigation, Bareskrim Polri Pastikan Penyidikan Pengikut HRS Profesional

Ka'bah merupakan tempat ibadah suci, terletak di masjid terpenting Islam, Masjid al-Haram di Mekah dan menjadi tempat seluruh umat muslim di dunia melakukan ibadah haji dan umroh setiap tahunnya.

"Berhenti menggunakan islam untuk barang dagangan dan konsep anda Islam bukanlah estetika. Ini disebut Ka'bah, kami berdoa menghadap wajah kami ke arahnya. Ini adalah rumah Allah, tuhan kami dan ini sangat tidak menghormati Islam. Dan berhenti mengatakan ini adalah tema Aladdin fcking yang kami tahu bukan !!" tulis seorang pengguna Twitter @btstwerks pada 11 Desember 2020, dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Koreaboo.

Sayangnya, ini bukan pertama kalinya 'Make A Wish (Birthday Song)' milik NCT U menerima reaksi negatif.

Baca Juga: Amerika Beri Sanksi Atas Pembelian Rudal dari Rusia, Erdogan Sebut AS Tidak Menghormati Turki

Sebelumnya, set panggung untuk video musik dan pertunjukan langsung NCT U telah dikritik karena menyerupai masjid, lalu latar belakang menampilkan teks dari doa suci milik umat muslim.

Di Twitter, penggemar mengungkapkan rasa frustrasi mereka dengan SM Entertainment, menuntut permintaan maaf untuk konsep "Make A Wish (Birthday Song)", dan meminta agensi untuk mendidik diri mereka sendiri tentang penyesuaian budaya.

Beberapa penggemar juga meminta orang lain untuk membantu trendingkan hashtag #SMStopDisrespectingIslam untuk membantu mereka memperhatikan masalah yang sedang berlangsung.

Baca Juga: Lirik Lagu BLACKPINK - Lovesick Girls dan Terjemahan Bahasa Indonesia

"idc (I don't Care) jika Anda seorang muslim atau non muslim, tolong rt ini dan balas dengan #SMStopDisrespectingIslam untuk membantu kami trennya ,, ini masalah serius, terima kasih," tulis akun @hobcorr.

"Okie jadi kami sedang trending. Jangan tinggal diam. Ini adalah waktu yang tepat untuk mengajari mereka pelajaran. "AGAMA BUKANLAH KEINDAHAN"," tulis seorang penggemar lainnya.

Hingga berita ini ditulis, belum ada tanggapan resmi dari SM Entertainment.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Koreaboo

Tags

Terkini

Terpopuler