Mengejutkan, Roy Suryo Ungkap Soal 3 Detail Kesamaan pada Video Syur Mirip Gisel

13 November 2020, 19:22 WIB
Kolase potret Roy Suryo (kiri) dan Gisella Anastasia (kanan). /Dok Antara./

PR PANGANDARAN – Video syur mirip Gisella Anastasi atau akrab dengan sapaan Gisel, hingga saat ini masih menjadi sorotan di media sosial.

Gisel yang mendadak namanya melejit dalam dunia maya tengah menjadi perhatian publik lantaran video syur mirip dirinya yang beredar di media sosial.

Saat ini, banyak orang yang mempertanyakan keaslian video syur mirip Gisel hingga para pakar pun mulai mencoba mendalami video syur yang banyak diperbincangkan dan diperdebatkan di khalayak umum.

Baca Juga: Garut Punya Warning Receiver System, Alat Canggih Pendeteksi Gempa dan Tsunami Khusus Jawa Barat

Salah satunya adalah Roy Suryo, Pakar Telematika. Dia pun menjadi salah satu pakar yang turut berusaha menelisik sejauh mana kesamaan wanita pemeran dalam video syur tersebut dengan sosok asli Gisel.

Setelah melakukan analisis, Roy Suryo pun menemukan beberapa kesamaan.

1. Tahi Lalat

Roy Suryo mengungkapkan bahwa baik pemeran dalam adegan video syur dengan Gisel sama-sama memiliki tahi lalat di dekat hidung.

Baca Juga: Kasus Video Syur Mirip Gisel Kini Masuki Babak Baru, Polisi Telah Tetapkan Dua Orang Tersangka

“Kalau kita lihat, saya tidak spesifik hanya melihat pada bagian tertentu ya, tapi di sini misalnya ada tahi lalat yang ada pada video itu, pada sisi di dekat hidung,” ujarnya yang dikutip oleh PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Youtube Intens Investigasi pada Jumat, 13 November 2020.

“Kemudian kalau kita bandingkan dengan yang ada pada pembanding, itu pun juga kita juga bisa mendapatkan hal yang sama,” ujarnya menambahkan.

Meski demikian, Roy Suryo tetap mengimbau untuk tidak hanya menggunakan satu parameter saja untuk membandingkannya dengan menggunakan metrik.

Baca Juga: Wakil Ketua DPR RI Sebut Pembahasan RUU Minol Harus Mengacu pada UU Cipta Kerja

2. Bentuk Mata

Roy Suryo mengungkapkan bahwa dalam membandingkan bentuk mata, dirinya perlu membandingkan mata dengan mata bahkan hingga lebar mata juga dapat dibandingkan untuk mencari kesamaannya.

Dari video syur tersebut dengan sosok Gisel asli nantinya dibandingkan menggunakan metrik, dari sana akan ditemukan berapa persen kesamaan yang ada antara kedua pembanding tersebut.

Dirinya menggunakan foto yang berbeda-beda untuk membandingkan, namun dengan sudut foto yang sama antara foto Gisel asli dengan yang ada di video syur tersebut.

Baca Juga: Bertambah 3.010 Kasus, Total Pasien Sembuh dari Covid-19 di Indonesia Kini Sentuh Angka 385.094

Dalam hasil yang telah dia bandingkan, hasil kesamaan yang ditunjukkan oleh Metrik sekira lebih dari 72% kesamaannya.

3. Warna Kulit dan Mata

Begitu pula dengan warna mata, dirinya mengungkapkan bahwa hasil kesamaan tersebut tidak sembarangan dia dapatkan menggunakan penglihatannya sendiri.

Dirinya perlu melakukan proses separasi  untuk memisahkan jenis warnanya sehingga dapat ditemukan berapa persen kemiripan warnanya. Dan dari sini, dia menemukan kemiripan pada warna kulit Gisel dengan yang ada di video syur.

Roy Suryo mengungkapkan bahwa dirinya membandingkan kedua pembanding menggunakan perangkat lunak yang terukur dan dapat dipertanggung jawabkan secara ilmiah. ***

 

Editor: Nur Annisa

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler