Pijaki Trending Akibat Merek Melayang, Netizen: 'Bensu' Ternyata Bukan Singkatan Nama Ruben Onsu

- 11 Juni 2020, 16:26 WIB
I Am Geprek Bensu Vs Geprek Bensu, sengketa merek antara Benny Sujono dengan Ruben Onsu.
I Am Geprek Bensu Vs Geprek Bensu, sengketa merek antara Benny Sujono dengan Ruben Onsu. /- Foto: Twitter @barkabara

PR PANGANDARAN - Tagar Bensu menapaki puncak trending nomor satu di lini media sosial Twitter.

Hal ini ternyata karena kasus nama merek dagang 'Bensu' digunakan Ruben untuk produk ayam geprek yang diklaim adalah cetusan dirinya.

Berdasarkan penelusuran ternyata nama Bensu bukan singkatan dari Ruben Onsu pada mulanya, namun singkatan dari nama pemiliki PT Ayam Geprek Benny Sujono, yang pada saat itu membayar Ruben Onsu sebagai Brand Ambasador (BA).

Baca Juga: Dunia Berlomba-lomba Temukan Vaksin Covid-19, Menristek: RI Siap-siap Harganya akan Sangat Mahal

Diketahui, sejak 2017 lalu, Geprek Bensu milik artis Ruben Onsu, terus melancarkan keberatannya terhadap merek 'Bensu' yang juga digunakan oleh I Am Geprek Bensu.

Pada Agustus 2019, Ruben Onsu menggugat Benny Sujono tentang penggunaan merek Bensu.

Namun, sampai di tingkat kasasi, Mahkamah Agung memutuskan menolak gugatan Ruben Onsu untuk seluruhnya, pada 13 Januari 2020. Dengan demikian PT Ayam Geprek Benny Sujono dinyatakan sebagai pemilik sah merek Bensu.

Baca Juga: Bersiap Hadapi New Normal, Perlukah Asupan Vitamin C Harian 1000mg untuk Tangkal Covid-19?

Bukan tanpa sebab, kehadiran I Am Geprek Bensu dan Geprek Bensu yang menjamur di mana-mana membuat masyarakat bingung.

Bahkan, ada juga yang mengira kalau I Am Geprek Bensu dan Geprek Bensu adalah satu perusahaan yang sama.

Artikel ini pernah tayang di portallebak.pikiran-rakyat.com dengan judul 
Ruben Onsu Kini tak Boleh Lagi Menggunakan Nama Geprek Bensu

Padahal I Am Geprek Bensu dimiliki oleh PT Ayam Geprek Benny Sujono, sementara Geprek Bensu dimiliki oleh Ruben Onsu. Kasus ini langsung membuat heboh Twitter hari ini. Tagar Geprek Bensu pun menjadi trending di Indonesia.

Baca Juga: Tanda-tanda Musim Panas Semakin Jelas, Berikut 5 Tips Kenakan Masker agar Tetap Nyaman

Banyak yang mencuit, selama ini mereka mengira kalau pemilik asli dari nama Bensu adalah Ruben Onsu.

"Plot twist pagi ini, ternyata yang asli memang “I Am Geprek Bensu”, dulu gue mikirnya emang Ruben Onsu yang jadi pioneer usaha kuliner ayam geprek dengan nama “Ayam Geprek Bensu," tulis @gilangrnldy di Twitter, Kamis 11 Juni 2020.

Jika disingkat, nama Ruben Onsu memang bisa membentuk nama 'Bensu'. Namun, di lain sisi 'Bensu' juga singkatan dari Benny Sujono selaku pemilik I Am Geprek Bensu. Hanya saja, nama kedua perusahaan sangat identik. Terlebih logonya juga sangat mirip.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah