Whitney Houston Cetak Rekor! Video Klip Lagu yang Melegenda Ini Tembus 1 M Penayangan di YouTube

- 28 Oktober 2020, 08:55 WIB
Whitney Housten
Whitney Housten //*Daily Mirror

PR PANGANDARAN - Penyanyi legendaris Whitney Houston mencatatkan rekor baru sebagai tonggak sejarah. Pasalnya, penonton video klip lagu I Will Always Love You telah menembus angka satu miliar di platform YouTube.

Dilansir Pangandaran.Pikiran Rakyat.com dari Variety pada Senin, 26 Oktober 2020, berkat pencapaian yang yang memukau, lagu yang mengantarkan Whitney Huston meraih Grammy Award tersebut sebagai lagu solo pertama dari dekade 90an dengan satu miliar penonton.

Lagu "I Will Always Love You" awalnya ditulis dan direkam oleh Dolly Parton pada tahun 1973. Lama setelah itu, lagu tersebut baru kemudian direkam dan dirilis oleh Houston pada tahun 1992.

Baca Juga: Sempat Dituding Menghina NCT, EXO, dan BTS, Inilah Profil Anggota Kedua dari Girl Group Aespa

Tanpa disangka-sangka, versi Houston dari lagu tersebut berhasil menduduki puncak tangga lagu pada awal dekade 90an setelah menjadi soundtrack film yang dibintanginya bersama Kevin Conster, "The Bodyguard" yang rilis di tahun 1992.

Tak tanggung-tanggung, lagu Houston bertahan selama 14 minggu di puncak nomor satu di Billboard Hot 100. Tak hanya itu, lagi tersebut juga dinobatkan sebagai salah satu single terlaris sepanjang masa.

Pada tahun 2020, "I Will Always Love You" milik sangat mendiang Whitney Houston meraih rata-rata lebih dari 350.000 penayangan per hari. Sementara kanal YouTube resmi dari penyanyi yang meninggal pada 2012 tersebut memiliki subscriber fantastis yang mencapai 5,33 juta subscribers. 

Baca Juga: Ternyata Ini Profesi yang Paling Banyak Dicari di Asia, Potensi Besar Bagi WNI Kerja di Luar Negeri

Sementara itu, lagu hits milik Houston yang dirilis tahun 1987 berjudul "I Wanna Dance With Somebody" kembali menduduki tangga lagu Top Songs YouTube tahun ini di beberapa negara termasuk Inggris, Australia, Afrika Selatan, Selandia Baru, dan Irlandia.

Lagu klasik Houston "Higher Love" yang dinyanyikan ulang oleh Kygo pada tahun 2019 juga mencapai tangga lagu Top Lagu YouTube di lebih dari 30 pasar di seluruh dunia.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Variety


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah