PSBB Jakarta Diperpanjang, Inul Daratista Terpaksa Tutup Usaha Karaoke hingga PHK Karyawan

- 9 November 2020, 20:46 WIB
Inul Daratista terpaksa mem-PHK semua karyawannya di Jakarta akibat dari pandemi Covid-19.
Inul Daratista terpaksa mem-PHK semua karyawannya di Jakarta akibat dari pandemi Covid-19. /Instagram/@inul.d/

PR PANGANDARAN - Kabar mengejutkan kali ini datang dari penyanyi dangdut senior papan atas dan juga pengusaha sukses, Inul Daratista.

Selama sekira 8 bulan, usaha yang dirintis oleh Inul Daratista harus terdampak pandemi Covid-19. Akibatnya, ia terpaksa harus rela menutup usaha karaoke miliknya yang sudah lama berdiri.

Dengan kata lain, Inul Daratista harus menyerah dengan keadaan yang terjadi dan harus melakukan pengurangan jumlah pegawai atau PHK terhadap sejumlah karyawannya.

Baca Juga: Soal Keaslian Video Syur Mirip Gisel, Pakar Telematika: Video itu Tidak Mengalami Proses Editing

Hal ini lantaran ada beberapa outlet yang harus ditutup akibat kebijakan dari pemerintah yang melarang untuk beroperasi untuk sementara.

Terdapat 20 outlet di Jakarta yang ditutup oleh Inul Daratista karena kebijakan PSBB yang terus diperpanjang dan tidak diperbolehkan beroperasi walaupun dengan menggunakan protokol kesehatan.

Hal ini tentunya merugikan bagi para pengusaha hiburan malam, pasalnya, beberapa bisnis lainnya sudah diperkenankan untuk beroperasi, namun tidak untuk bisnis seperti miliknya ini.

Baca Juga: Video Syur Mirip Gisel Trending hingga Disebarluaskan, Polisi Gencar Lakukan Patroli Siber di Medsos

Setelah sekian lama dirinya berusaha untuk tidak melakukan PHK atau pengurangan pegawai, kali ini dia terpaksa harus menyerah dan mengakhiri persoalan pembayaran gaji pegawai.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x