Soal Tidur Dekat Ponsel, Ahli: Sebabkan Efek seperti Sakit Kepala

- 5 Oktober 2021, 21:20 WIB
Ahli neurologi ini menyebut tidur dekat ponsel bisa menyebabkan efek seperti sakit kepala, simak penjelasannya.
Ahli neurologi ini menyebut tidur dekat ponsel bisa menyebabkan efek seperti sakit kepala, simak penjelasannya. /Pexels/SHVETS production

PR PANGANDARAN – Hampir semua orang di dunia ini sekarang tidak bisa lepas dari ponsel mereka bahkan saat tidur.

Banyak alasan kenapa orang suka tidur di samping ponsel mereka, salah satunya adalah karena tidak mau ketinggalan informasi atau sekedar chat dengan pasangan sampai larut malam.

Kebiasaan membawa ponsel pada saat tidur bahkan ada yang sampai menyimpannya di bawah bantal merupakan kebiasaan yang harus dihindari.

Baca Juga: Kenali Efek dan Bahaya Sering Tidur Dekat Ponsel yang Mempengaruhi Kesehatan

Namun tahukah Anda bahwa membawa ponsel di samping kita pada saat tidur bisa mempengaruhi kualitas tidur dan kesehatan otak?

Konsultan ahli neurologi dari University Teaching Hospital of Kigali (CHUK), dr. Francois Xavier Nshimiyimana, mengungkapkan ponsel pintar/smartphone dapat memicu dampak buruk bagi kesehatan otak.

Menurut Francois, di dalam otak ada bagian yang disebut hipotalamus yang bekerja mengontrol cahaya dari ponsel dengan cara yang dapat menstimulus otak.

Baca Juga: 5 Tanda Tubuh Anda Menua dari Usia Seharusnya, Salah Satunya Tidur Seperti Bayi

“Saya menyebutnya bagian ini sebagai jam yang diatur pada otak,” ucap dr. Francois.

Kemudian ada pula bagian otak yang bernama supraklasmatik yang fungsinya untuk meregulasi bagian hipotalamus.

Jadi ketika hipotalamus terganggu, ada hormon yang meningkat dan membahayakan sebagian sel-sel yang mencegah tubuh dari proses penuaan yang cepat.

Baca Juga: Inilah Makna Tak Terduga di Balik Desain Tempat Tidur Susun dalam Serial Squid Game

“Menyebabkan efek seperti sakit kepala,” ujarnya dikutip Pikiran-Rakyat.Pangandaran.com dari laman PMJ News.

Lain halbta dengan ponsel murah atau ponsel lawas, ponsel lawas cenderung memiliki sistem yang dapat membuat orang tidak terpapar radiasi.

Ternyata kemajuan teknologi ponsel tidak menjamin keaaman bagi kesehatan para pemilik ponsel tersebut.

Baca Juga: 11 Hal yang Terjadi pada Hati, Pikiran, dan Tubuh saat Kurang Tidur, Salah Satunya Bisa Sebabkan Kanker

“Ada studi yang dilakukan selama 20 tahun, studi itu menunjukkan bahwa orang dewasa mungkin tak terkena kanker otak, akan tetapi, anak-anak (bisa terkena),” kata dr. Francois.

Kemudian dr. Francois menyarankan untuk mematikan ponsel sebelum tidur bila kita tidak bergantung kepada alarm di ponsel.

Dia juga mengatakan bahwa apabila sulit mematikan ponsel sebelum tidur, solusinya adalah mengubah ponsel ke mode pesawat.

“Tempat tidur Anda diperuntukkan sebagai tempat yang sunyi untuk Anda berelaksasi dan tidak memiliki gangguan-gangguan lain,” tuturnya.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x