Kris, Anjing Malang yang Kehilangan Mulutnya Gegara Diikat Tali Karet

- 30 Desember 2020, 21:50 WIB
ILUSTRASI anjing
ILUSTRASI anjing /Pixabay/3194556/

PR PANGANDARAN – Baru-baru ini seorang sukarelawan di Penyelamatan Hewan Independen Malaysia (MIAR) mengatakan bahwa ada seekor anjing bernama Kris dengan nasib malangnya.

Kris baru berusia 2 tahun ketika MIAR menyelamatkannya dari lokasi konstruksi pada tahun 2016.

Menurut Puspa, pendiri MIAR, mereka mendapat telepon dari seseorang yang menginformasikan tentang seekor anjing yang terlihat dengan moncongnya diikat karet gelang, berkeliaran di sekitar lokasi konstruksi.

Baca Juga: Tetap Dukung Gisel Meski Jadi Tersangka Kasus Video Syur, Wijin: Percayalah Tuhan Tidak Tidur

Saat ditemukan pada 12 Desember 2016, Puspa mengaku Kris si anjing sangat kurus dan lapar.

Puspa menjelaskan, saat ditemukan, mereka tidak bisa menyelamatkan bagian depan moncongnya karena sel-selnya sudah mati.

Hidungnya benar-benar lepas. Dia percaya bahwa moncong Kris sudah diikat untuk beberapa waktu sebelum mereka menyelamatkannya.

Baca Juga: Gegara Pakai Sandal dan Kaos Oblong, Pria di Malaysia Diabaikan Staf Mal saat Berbelanja

Menurut orang-orang di lokasi pembangunan, tindakan kejam ini dilakukan oleh sekelompok orang asing.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: World Of Buzz


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x