Pukuli Kucing Hamil hingga Tewas, Begini Nasib Tersangka

- 1 Januari 2021, 22:04 WIB
Ilustrasi kucing
Ilustrasi kucing /Pixabay/Kirgiz03

PR PANGANDARAN – Baru-baru ini seorang wanita asal Malaysia diketahui menjadi viral, setelah video yang menampilkan dirinya beredar di internet.

Diketahui sebuah video beredar berisikan adegan seorang wanita memukuli kucing hamil hingga tewas menggunakan tongkat besi. Hal itu terjadi karena kucing tersebut buang air besar di depan rumahnya yang terletak di Penang, Malaysia.

Sebagai mana dilansir Sinar Harian yang dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari World of Buzz, menurut Shafee Abd Samad, Kapolsek Seberang Perai Tengah, Asisten Komisaris, tindakan penganiayaan itu disaksikan warga yang kebetulan duduk di sekitar lokasi kejadian.

Baca Juga: Dianggap Hina Raja Malaysia, Warganet: Raja Akan Memenggal Kepala Pelaku

Seorang saksi mata langsung menghubungi Departemen Veteriner untuk melaporkan kejadian tersebut. Shafee mengatakan pelapor melihat wanita itu mengambil batang besi sebelum memukul kedua kucing itu.

“Laki-laki itu melihat perempuan itu mengeluh karena hewan itu buang air besar di depan rumahnya,” ujarnya kepada Sinar Harian.

Shafee juga mengatakan tim dari petugas kesejahteraan hewan datang ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan. Mereka pun mengambil bangkai dan membawa kembali kucing yang terluka tersebut ke Balai Besar Pelayanan Veteriner di Bukit Tengah.

Baca Juga: Hati-Hati! Modus Baru Pemerasan dengan Video Call, Wanita Paling Sering Jadi Incaran

Akibat perbuatannya tersebut, wanita yang berusia 51 tahun itu kini ditahan selama empat hari oleh Pengadilan Magistrate Bukit Mertajam. Tersangka saat ini ditahan di penjara polisi.

Menurut Astro Awani, Hakim Ahzal Fariz Ahmad Khairuddin mengizinkan permohonan Departemen Pelayanan Veteriner (JPV) untuk menahan tersangka untuk membantu penyelidikan berdasarkan Undang-Undang Kesejahteraan Hewan 2015.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: World Of Buzz


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x