Zara Mohammed, Wanita Pertama yang Dipilih Dewan Inggris Memimpin Organisasi Muslim Terbesar

- 3 Februari 2021, 06:00 WIB
Zara Mohammed.
Zara Mohammed. //Twitter/@ZaraM01

PR PANGANDARAN - Dewan Muslim Inggris (MCB) memilih Zara Mohammed sebagai sekretaris jenderal wanita pertama oleh afiliasi Dewan Muslim Inggris.

Zara Mohammed berhasil mengalahkan Ajmal Masroor, yang merupakan penyiar terkenal dan seorang Imam.

Saat memberikan wawancara kepada MCB, Zara Mohammed mengatakan bahwa visinya adalah menciptakan badan yang beragam dan representatif untuk memenuhi kebutuhan Muslim Inggris.

Baca Juga: Viral di TikTok! Ibu Muda Berusia 21 Tahun Curhat Soal Rebutan Hak Asuh Anak

Lebih lanjut, Zara Mohammed mengatakan, bahwa terpilih sebagai wanita pertama yang memimpin organisasi Muslim terbesar di Inggris adalah suatu kehormatan.

Dia menggantikan Harun Khan, yang merupakan sekretaris jenderal organisasi tersebut setelah menyelesaikan masa jabatannya selama empat setengah tahun.

Sementara itu, Zara Mohammed juga menjabat sebagai Asisten Sekretaris Jenderal Dewan Muslim Inggris, memegang gelar master dalam Hukum Hak Asasi Manusia.

Baca Juga: Dijatuhkan Teman Sendiri Soal Pelanggaran Prokes Covid-19, Raffi Ahmad: Beropini Harusnya Lihat Dulu

Dia juga seorang konsultan pengembangan dan pelatihan.

MCB adalah organisasi Muslim demokratis terbesar di Inggris Raya, mewakili sekolah, institusi, dan masjid dari seluruh Inggris Raya.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: The Islamic Information


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x