Belajar Bikin Crepes dari YouTube, Bocah 9 Tahun asal Thailand ini Rela Jualan demi Keluarga

- 20 Februari 2021, 10:45 WIB
Bocah asal Thailand jualan crepe demi bantu orang tua
Bocah asal Thailand jualan crepe demi bantu orang tua //*Kaosod Online

PR PANGANDARAN – Pandemi Covid-19 memang mengisahkan luka di hati banyak orang. Salah satu dampak yang paling dirasakan dari pandemi Covid-19 adalah banyaknya masyarakat yang kehilangan pekerjaannya.

Hal serupa terjadi kepada sebuah keluarga asal Thailand. Diketahui akibat pandemi Covid-19, keluarga ini mengalami kendala dalam hal finansial.

Rupanya, hal yang dialami keluarga tersebut disadari oleh anaknya yang berusia 9 tahun. Seorang bocah asal Thailand berusia 9 tahun itu kemudian melalukan inisiatifnya.

Baca Juga: Langka! Wanita asal Inggris Punya 2 Vagina dan 2 Rahim, Ternyata Begini Kronologinya

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari World of Buzz, seorang bocah asal Thailand belajar cara membuat crepes dari Youtube.

Bocah yang berusia 9 tahun itu diketahui bernama Nong Weir. Ia adalah pengusaha muda yang menjual crepes di Pasar Yen Daeng, Provinsi Nakhon Ratchasima, Thailand.

Menurut Khaosod Online, siswa sekolah dasar tersebut sudah memiliki pelanggan tetap yang menunggu crepesnya yang enak.

Baca Juga: J-Hope BTS Donasi Rp1,9 Miliar untuk Anak Kebutuhan Khusus di Korea Selatan di Hari Ulang Tahunnya yang ke-27

Diketahui Nong Weir sendiri merupakan siswa kelas tiga sekolah dasar. Lebih lanjut, diketahui pula bahwa Nong berjualan pada hari Sabtu, Minggu dan libur sekolah.

Nong menjual crepesnya tersebut di pasar Yen Daeng ketika akhir pekan maupun libur sekolah, sehingga hal tersebut tidak mengganggu aktivitas belajar Nong.

Halaman:

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: World Of Buzz


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x