Berukuran 1,2 M, Kelinci Terbesar di Dunia Dikabarkan Hilang, Pemilik Buka Sayembara dengan Nilai Ini

- 17 April 2021, 18:45 WIB
Ilustrasi kelinci terbesar di dunia dengan ukuran 1,2 M kini tengah hilang.*
Ilustrasi kelinci terbesar di dunia dengan ukuran 1,2 M kini tengah hilang.* /Brightside/Jurnal Palopo

PR PANGANDARAN – Seekor kelinci bernama Darius yang dinobatkan sebagai kelinci terbesar di dunia, dikabarkan hilang.

Kandang raksasa yang dibangun khusus di taman belakang untuk sang kelinci terbesar di dunia pun kosong selama lebih dari seminggu.

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Daily Mail, dari tempat megah itulah, Darius hilang. Darius,diketahui merupakan kelinci terbesar di planet ini menurut Guinness World Record.

Pemiliknya yang patah hati mengatakan bahwa kelinci terbesar di dunia yang berukuran 1,2 m itu dicuri saat tengah malam.

“Saya sangat terpukul, '' kata Annette Edwards yang berusia 70 tahun, pemilik Darius, sekaligus mantan model.

Baca Juga: 3 Ciri Orang yang Merugi saat Puasa Ramadhan, Nomor 2 Sering Tak Disadari

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa dia tidak dapat berpikir jernih.

"Saya tidak bisa berpikir jernih," tambahnya.

“Setiap kali saya melihat ke luar jendela, saya melihat kandang Darius,” sambungnya.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Daily Mail


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x