Aksi Solidaritas untuk Palestina Pecah, Polisi India Justru Penjarakan 21 Warga Kashmir

- 16 Mei 2021, 12:00 WIB
Polisi India penjarakan 21 warga Kashmir dalam demonstrasi pro-Palestina.
Polisi India penjarakan 21 warga Kashmir dalam demonstrasi pro-Palestina. /REUTERS/Kai Pfaffenbach

PR PANGANDARAN - Polisi di Kashmir yang dikuasai India pada Sabtu, 15 Mei 2021 telah penjarakan 21 warga yang ikut melakukan aksi solidaritas untuk Palestina.

Sebanyak 21 warga yang mengadakan protes terhadap militer Israel di Gaza, Palestina itu ditangkap polisi India karena dianggap mengganggu ketertiban umum.

Polisi India mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka terus "mencermati unsur-unsur yang berusaha memanfaatkan situasi yang tidak menguntungkan di Palestina untuk mengganggu perdamaian dan ketertiban umum" di Kashmir.

Baca Juga: Perang Suku Adat Diramal Pecah, Wirang Birawa Sebut Pertikaian akan Terjadi di Waktu Ini

Pernyataan itu mengatakan polisi "peka terhadap kesedihan publik" tetapi tidak akan membiarkan sentimen tersebut "memicu kekerasan, pelanggaran hukum, dan kekacauan."

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com  dari AP, Wilayah Kashmir yang mayoritas Muslim di Himalaya terbagi antara India dan Pakistan dan diklaim oleh keduanya secara keseluruhan.

Warga Kashmir telah lama menunjukkan solidaritas yang kuat dengan Palestina dan sering melakukan protes anti-Israel ketika pertempuran pecah di Gaza.

Baca Juga: VIRAL Video Kurir COD Dimaki Pelanggan dengan Kata-kata Kasar, Netizen Geram: Kok Aku yang Sakit Hati

Inspektur jenderal polisi Vijay Kumar mengatakan kepada wartawan bahwa 20 orang ditangkap di Srinagar, kota utama kawasan itu, dan satu dari sebuah desa di Kashmir selatan.

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: AP


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x