YouTuber Korea Menyesal Tolak Peran dalam 'Squid Game'

- 28 September 2021, 11:10 WIB
Youtuber asal Korea Selatan, Raye mengaku menyesal menolak saat ditawari peran dalam serial populer Netflix, Squid Game.
Youtuber asal Korea Selatan, Raye mengaku menyesal menolak saat ditawari peran dalam serial populer Netflix, Squid Game. /Instagram/@netflixkr

PR PANGANDARAN - YouTuber populer asal Korea Selatan, Raye & Jin mengungkapkan bahwa Raye memiliki kesempatan untuk ambil peran di serial hit Netflix, 'Squid Game.'

Mengklaim telah menolak tawaran peran di Squid Game, diketahui Raye adalah YouTuber Amerika yang tinggal di Korea Selatan bersama suaminya yang berkebangsaan Korea, Jin.

Sebuah video yang diunggah pada 26 September 2021 menjelaskan bahwa Youtuber Korea Selatan itu pernah ditawari peran dalam 'Squid Game' tetapi malah menolak tawaran itu.

Dia menjelaskan pada hari ini bahwa beberapa waktu lalu, dia pernah di casting untuk tampil di sebuah acara hanya dengan mengenakan pakaian dalam dan body painting.

Baca Juga: Saham Perusahaan Media Korea Alami Lonjakan Seiring Popularitas Serial Netflix 'Squid Game'

Raye mengungkapkan bahwa dia baru mengetahui bahwa perannya adalah untuk 'Squid Game' setelah serial tersebut ditayangkan.

"Jika Anda orang asing di Korea dan Anda sangat aktif di media sosial, Anda mendapatkan begitu banyak kesempatan untuk menjadi model, acara TV, iklan, film, dan hal-hal seperti itu. Orang-orang mengirimi Anda pesan sepanjang waktu," jelas Raye.

Ia mengaku jika mendapat pesan dan menawarinya sebagai model.

"Sebenarnya satu tahun yang lalu di bulan Oktober saya mendapat pesan yang mengatakan, 'Hei, kami sedang mencari model,” katanya.

Baca Juga: Fakta Menarik Soal Boneka Menyeramkan 'Squid Game', Ternyata Milik Desa Asli di Korea Selatan

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x