Bahas Bayi Rekayasa, Najwa Shihab Kena Sentil Netizen: Jauh-jauh Ngurus Masalah Negara Lain

- 23 Januari 2021, 14:55 WIB
Tangkapan layar akun Najwa Shihab tentang bayi rekayasa genetik.*
Tangkapan layar akun Najwa Shihab tentang bayi rekayasa genetik.* /Instagram

PR PANGANDARAN - Najwa Shihab baru-baru ini membagikan berita dari luar negeri yang menyinggung masalah bayi rekayasa.

Terlihat dari unggahan terbarunya di Instagram, nampak Najwa Shihab tengah mengulas berita yang tengah populer di India tentang bayi rekayasa genetik.

"Bayi rekayasa genetik, @narasinewsroom kelahiran seorang bayi hasil rekayasa genetika sempat menjadi berita utama di India," tulis Najwa Shihab seperti dikutip oleh PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Instagram pada Sabtu 23 Januari 2021.

Baca Juga: Asmara Gading Marten Mulai Diumumkan ke Publik, Karen Nijsen Akui Sedang Dekat

Lebih lanjut wanita yang kerap di sapa mbak Nana itu kemudian menceritakan sosok bayi yang dilahirkan untuk menyelamatkan sang kakak.

"Shadev dilahirkan untuk menyelamatkan kakanya Shadevsinh dari penyakit serius. Ia menjadi pendonor sumsum tulang belakang bagi sang kakak yang mengidap Thalassemia mayor," sambungnya.

Diakhir tulisan Najwa Shihab menceritakan pro dan kontra terkait bayi rekayasa tersebut dan meminta pendapat netizen.

Baca Juga: Hampir Setahun Tsania Marwa Tak Bertemu Anaknya, Warganet: Atalarik Keras Hati

"Kelahiran bayi dengan rekayasa genetik ini pun memunculkan pro dan kontra. Di satu sisi pemanfaatan pengeditan gen ini dapat membantu peanganan medis. Sementara di sisi lain, dianggap melanggar etik. Gimana menurut kalian?" tanya Najwa.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Instagram @bpptkg


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x