Soal Polemik KLB Demokrat, Surya Paloh: Semoga Tuhan Lindungi Kita dari Perpecahan

- 6 Maret 2021, 16:45 WIB
Ketum DPP Partai Nasdem, Surya Paloh.
Ketum DPP Partai Nasdem, Surya Paloh. /Instagram.com/@suryapaloh.id

PR PANGANDARAN - Polemik yang terjadi di Partai Demokrat membuat Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh menyampaikan rasa keprihatinannya.

Surya Paloh mengatakan, polemik yang terjadi di Partai Demokrat cukup mengejutkan banyak pihak.

"Kita semua tentu sangat menyayangkan atas (polemik) apa yang kita saksikan akhir-akhir ini terhadap Partai Demokrat," ucap Surya Paloh, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Antara News, Sabtu, 6 Maret 2021.

Baca Juga: Soal KLB Demokrat Deli Serdang, AHY Tegaskan Sebut KLB Ilegal: Moeldoko Memecah Belah Partai Demokrat

Surya Paloh mengungkapkan, permasalahan yang terjadi di tubuh Partai Demokrat semestinya dapat diurai masalahnya untuk kemudian dicari benang merah atau titik temunya.

"Agar jalannya roda organisasi dan kerja-kerja politik partai bisa terus berlanjut dengan baik," ungkapnya.

Surya Paloh berharap konflik yang terjadi di Partai Demokrat segera selesai, sehingga tidak menimbulkan perpecahan.

"Kami berharap segala kemelut dan masalah yang menyertainya bisa segera diselesaikan dengan baik, elegan, dengan tetap menjaga kehormatan partai," tuturnya.

Baca Juga: Spoiler Drama Penthouse Season 2 Episode 6: Oh Yoon Hee Hancur Lihat sang Putri Kritis, Bisakah Ro Na Selamat?

Surya Paloh pun berharap Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dapat menjaga kedaulatan Partai Demokrat dan jangan sampai kekisruhan itu menghilangkan kewibawaan Demokrat.

"Jangan sampai, masalah atau kemelut yang terjadi tidak mengindahkan norma dan kewibawaan partai," ujar Surya Paloh.

"Semoga Tuhan Maha Kuasa melindungi kita semua dari perpecahan," sambungnya.

Baca Juga: Sudah 2 Tahun Bercerai dari Ibu Gempita, Gading Marten Akui: Masih, Gue Sayang ke Gisel Sampai Kapanpun

Diketahui, polemik di Partai Demokrat semakin panas setelah adanya Kongres Luar Biasa (KLB) yang digelar di The Hill Sibolangit Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara pada Jumat, 5 Maret 2021.

Dalam KLB Demokrat Deli Serdang yang diklaim sepihak ini dipilih Ketua Umum Partai Demokrat untuk menggantikan kepemimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Pimpinan Sidang, Jhoni Allen Marbun membacakan hasil voting dan menyatakan bahwa peserta KLB Demokrat Deli Serdang lebih banyak mendukung Moeldoko untuk menjadi Ketua Umum Partai Demokrat.

Baca Juga: Bersimbah Darah Tanpa Busana, Selebgram Ari Pratama Tewas Ditusuk Pacarnya Sendiri

KLB  Demokrat Deli Serdang tersebut menetapkan Marzuki Alie yang merupakan mantan Ketua DPR RI dan baru saja dipecat dari Partai Demokrat, terpilih sebagai Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat periode 2021-2025.

KLB Demokrat Deli Serdang itu pun dihadiri oleh politisi senior Max Sopacua, Mantan Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Marzuki Alie, dan Mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Nazaruddin.

Namun, penyelenggaraan KLB Demokrat Deli Serdang ini ditentang dan dianggap bodong oleh anggota Partai Demokrat kubu AHY seperti Wasekjen Jansen, Sitindaon, dan Andi Arief.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah