Ma'ruf Amin Disebut Minta Tolong Calon Jemaah Hibahkan Dana Haji untuk Pemerintah, Cek Faktanya

- 8 Juni 2020, 13:25 WIB
Wakil Presiden Ma'ruf Amin
Wakil Presiden Ma'ruf Amin //YouTube/Wakil Presiden RI

PR PANGANDARAN - Kabar terkait penggunaan dana haji untuk kepentingah pemerintah kini tengah menyasar Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin.

Klaim menyebut bahwa Wakil Presiden RI meminta masyarakat untuk mengikhlaskan dana haji mereka untuk pemerintah.

Disajikan dalah sebuah artikel berita, klaim itu diunggah akun Facebook Inka yang dikirimkan ke grup Sahabat Aline Yoana Tan dengan narasi sebagai berikut.

Baca Juga: Komunisme Tak Mudah Dibunuh, Din: Penganut PKI Sengaja Teriakkan 'PKI Tak Bangkit Lagi' agar Lengah

“Dengerin Noh Kalau Simbah Ngomong Buat Yang Punya Dana Haji Dan Ndak Bisa Berangkat Ke Tanah Suci Ikhlaskan Saja Dana Hajinya Di Pakai Pemerintah Tiket Surga Sudah Kalian Genggam Di Tangan,” tulis Narasi yang beredar.

Setelah ditelusuri, narasi yang ditampilkan dalam unggahan tersebut merupakan hoaks atau palsu.

Faktanya, judul artikel berita tersebut merupakan hasil suntingan yang diunggah pada 5 Juni 2020 oleh media online VIVA, "Jokowi Pusing Tangani Corona, Ma’ruf Amin ‘Hilang Ditelan Bumi."

Baca Juga: Bukti Baru Intelijen Inggris: Covid-19 Tak Terjadi Secara Alamiah, Ada Genetik Sengaja Dimasukkan

Berita tersebut dibuat usai tokoh agama Babe Haikal menyampaikan kerinduannya pada Ma'ruf Amin.

Lantaran sejauh ini, peran Jokowi lebih dominan dengan berkali-kali menyerukan pesan optimisme bahwa masyarakat Indonesia akan mampu melakukan aktivitas seperti sedia kala.

Artikel ini pernah tayang di pikiranrakyat-depok.com dengan judul Ma'ruf Amin Disebut Meminta Masyarakat untuk Ikhlaskan Dana Haji Dipakai Pemerintah, Simak Faktanya

Sementara Wakil Presiden, Ma'ruf Amin jarang muncul dan ‘menghilang ditelan bumi’.

Baca Juga: Curhat Sana Sini di YouTube Para Artis, Pakar Ekspresi Ungkap Kekeyi Tak Selugu yang Dicitrakan

Sehingga Babe Haikal muncul dan memberi cuitan berisi sindiran halus.

"Kangen kyai ma'ruf amin...
Saat dampingi presiden...
Terakhir kapan ya...
Udah lama gak lihat...
Dulu mudah jumpa beliau...
Sekarang sulit krn wapres...
Tapi jadi jarang lihat...," twit @haikal_hassan

Berdasarkan keterangan yang berhasil dihimpun, unggahan Putra Inka yang menyebut Wapres Ma'ruf Amin mengomentari soal penggunaan dana haji untuk kepertingan pemerintah adalah hoaks atau palsu.*** (M Bayu Pratama)

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Pikiran Rakyat Depok


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah