NET TV Pijak Trending Twitter, Ternyata Ini 4 Ciri Khas Tayangan yang Paling Dirindukan Warganet

- 11 September 2020, 21:39 WIB
Net TV
Net TV //*Twitter/

PR PANGANDARAN – Tagar NET TV menapaki puncak trending Twitter pada Jumat, 11 September 2020.

Berdasarkan pantauan PikiranRakyat-Pangandaran.com, warganet ramai menggemakan tagar tersebut lantaran mengaku rindu dengan tayangan televisi swasta besutan Wishnutama itu.

Perlu diketahui, NET TV merupakan televisi swasta yang dimiliki oleh Net Visi Media. Jika dibandingkan dengan televisi swasta lainnya, NET TV masih terbilang baru.

Pertama kali melakukan siaran pada 18 Mei 2013 lalu, NET akhirnya diresmikan pada 26 Mei 2013 silam dalam rangka ‘Grand Launching NET’.

Baca Juga: Ini 5 Fakta Tank Tempur TNI yang Seruduk Gerobak Tahu, Buatan Perancis hingga Populer saat Perang

Sempat menjadi trending topic di Twitter pada 11 Mei 2020 lalu, banyak penonton yang merindukan tayangan dari NET TV yang dianggap berbeda dengan tayangan televisi lain.

Sepertinya tujuan Wishnutama untuk menghadirkan tayangan televisi yang menarik berhasil tercapai, karena menurutnya tayangan televisi selama ini membosankan sehingga membuatnya terpacu untuk mengubah industri pertelevisian menjadi lebih kreatif.

Banyak tayangan dari NET TV yang menjadi acara favorit penonton tapi beberapa acara ini sangat disukai dan masih diharapkan untuk dilanjutkan kembali, berikut rinciannya.

Baca Juga: Berjanji Bantu Jakarta Kala Darurat Covid-19, Ridwan Kamil: Kita Sama-Sama NKRI, Kurangi Kompetisi!

1. Ini Talk Show

Acara yang dipandu oleh Sule dan Andre ini merupakan salah satu acara paling disukai di NET TV.

Acara ini akan mengundang bintang tamu untuk dibahas mengenai seputar kehidupannya. Untuk membuat suasana nyaman, latar panggungnya dibuat seperti rumah disertai peran setiap pemain.

Hal yang paling diingat dari acara ini yaitu selalu ada lagu yang dinyanyikan oleh pemainnya, seperti Teh Asoy Geboy, Teh Bohay, Teh Sundul, dan beberapa lagu lainnya.

Baca Juga: Berjanji Bantu Jakarta Kala Darurat Covid-19, Ridwan Kamil: Kita Sama-Sama NKRI, Kurangi Kompetisi!

2. The Comment

Dipandu oleh Dimas Danang dan Imam Darto, acara ini mampu menghibur penonton dengan sifat humoris keduanya.

The Comment sering mengundang banyak artis terkenal tanah air sebagai bintang tamu. Tak hanya membahas seputar kehidupan bintang tamu, tapi juga mengajaknya untuk bermain game.

Banyak game yang dimainkan di acara ini, seperti menebak lagu, wajah, atau menyusun kata. Danang dan Darto juga sering memberikan komentar mengenai foto atau video dengan ciri khas mereka berdua.

Baca Juga: Usai Terjerat Prostitusi, Foto Hana Hanifah Pakai Hijab Jadi Sorotan: Sekarang Ukhti, Besok Naughty

3. Tetangga Masa Gitu

Tetangga Masa Gitu merupakan sitkom yang dibintangi oleh Dwi Sasono, Sophia Latjuba, Deva Mahenra, dan Chelsea Islan.

Menceritakan dua pasangan suami istri yang hidup bertetangga, di mana yang satu adalah pasangan lama dan yang satu pasangan baru.

Tak seperti cerita tentang rumah tangga yang lain, cerita di sitkom ini cenderung ringan dan tak banyak menguras emosi penonton.

Baca Juga: PT Pertamedika Buka Lowongan Kerja untuk Tenaga Medis dan Keuangan, Berikut Link Pendaftarannya

4. Kelas Internasional

Satu lagi sitkom dari NET TV, suasana dalam sitkom ini yaitu kelas di sekolah dengan siswa yang terdiri dari berbagai negara.

Tarra Budiman ditunjuk untuk memerankan tokoh utama sebagai Pak Budi, yang menjadi guru di kelas tersebut.

Banyak hal lucu yang terjadi di sitkom ini, khususnya saat siswa di kelas tersebut mulai berbicara dengan bahasa dari negara sendiri.

Baca Juga: LINK LIVE STREAMING Timnas Indonesia U-19 Vs Arab Saudi U-19, Shin Tae-Yong Ajak Dukung Garuda Muda



Sebenarnya masih banyak tayangan-tayangan seru di NET TV, tapi keempat tayangan tersebut seakan tak dapat dipisahkan saat mendengar kata NET TV.***

Editor: Ayunda Lintang Pratiwi

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x