Petisi Copot Menteri Kesehatan Semakin Menyeruak, Terawan Minta Media Massa Tak Memperkeruh Suasana

- 3 Oktober 2020, 21:28 WIB
Setelah Isu Pengunduran Diri, Kini Muncul Petisi Online Jokowi Copot Menkes Terawan
Setelah Isu Pengunduran Diri, Kini Muncul Petisi Online Jokowi Copot Menkes Terawan /Tangkapan gambar situs Change.org

PR PANGANDARAN – Menteri Kesehatan Republik Indonesia Terawan Agus Putranto atau kerap disapa Terawan, namanya kini semakin mencuat di ranah publik.

Menteri Terawan sempat jadi perbincangan lantaran tidak memenuhi undangan untuk hadir dalam program Mata Najwa yang dipandu oleh Najwa Shihab.

Hujatan pun seperti tidak ada hentinya, dan bahkan kini posisinya sebagai Menteri Kesehatan mendapat ancaman untuk segera lengser.

Baca Juga: Viral Cerita Anak Driver Ojek Online Dapat Beasiswa Kuliah, Netizen Sukses Dibikin Nangis

Dilansir dari Warta Ekonomi pada Minggu, 3 Oktober 2020, mereka kecewa dengan kinerja Terawan dalam menangani pandemi Covid-19.

Hingga akhirnya beberapa orang sepakat membuat petisi mencopot Menteri Kesehatan di dunia maya. Petisi tersebut sudah ditandatangani ribuan netizen. 

Selanjutnya petisi ini akan disampaikan ke Presiden Joko Widodo jika sudah ditandatangani oleh 5.000 orang.

Baca Juga: Asal Jeplak Soal HAM di Papua Barat, Vanuatu Diserang Netizen Indonesia hingga Tutup Kolom Komentar

Lima orang penggagas petisi ini menamakan dirinya sebagai Koalisi untuk Indonesia Bebas Covid-19.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x