Lagi!! Vito Selamatkan Tim Putra Indonesia dan Melaju Ke Babak Final Thomas Uber Cup 2022

14 Mei 2022, 01:10 WIB
Lagi!! Vito Selamatkan Tim Putra Indonesia dan Melaju Ke Babak Final Thomas Uber Cup 2022/@timnasgoal /

 

PANGANDARAN TALK -- Tanpa disangka, tim putra Jepang dapat menyamakan kedudukan dengan perolehan point 2-2.

Setelah perjuangan Jonatan Christie dan Ganda putra Fajar Alfian/Rian Ardianto harus takluk ditangan wakil Jepang dengan dramatis.

Harapan Indonesia kini bertumpu kepada tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito atau yang kerap dipanggil Vito ini yang akan melawan Kodai Naraoka. 

Baca Juga: Berbuah Skor Telak 4-0, Rupanya Momen Ini yang Membuat Ronaldo Kwateh dkk Enjoy Saat Main Kontra Filipina

Pemain tunggal ini merupakan pemain yang terhitung masih junior ini, namun nyatanya Vito memiliki gaya bermain yang cukup konsisten. 

Selain konsisten, Vito memiliki gaya permainan yang cukup tenang sehingga dapat meredam keagresifan tim lawan.

Setelah menjadi penentu saat tim indonesia melawan tim Korea Selatan, kini Vito kembali menjadi harapan terakhir bagi tim indonesia. 

Sejauh ini, Vito masih memimpin permainan digame pertama dengan selisih angka cukup jauh dari wakil Jepang. 

Baca Juga: Thomas Uber Cup 2022: Jadi Pemain Pembuka Dilaga Perempat Final, Indonesia Berhasil Curi Skor Dari China

Bermain dengan santai namun Vito dapat memberikan permainan terbaiknya dan dapat mengacaukan konsentrasi Kodai Naraoka.

Angka demi angka didapatkan oleh Vito dari wakil Jepang Kodai Naraoka dengan cukup mudah. 

Hingga akhirnya Vito dapat memenangkan game pertama dengan perolehan angka 21-17.

Kemudian digame ke dua, wakil Jepang tidak terlalu banyak memberikan perlawanan berarti terhadap serangan yang diberikan oleh Vito. 

Baca Juga: Terus Berjuang, Indonesia Berhasil Amankan 5 Medali Emas Di Ajang SEA Games Vietnam

Dengan mudah, Vito mendapatkan angka dari wakil Jepang sehingga dipertengahan game kedua Vito masih unggul.

Selain kemampuan Vito, kesalahan tim lawan pun tentu saja memiliki andil dalam keunggulan yang didapatkan oleh Vito.

Pada akhirnya Vito memenangkan laga pamungkas dipertandingan semifinal Thomas Uber 2022 dan menjadi pahlawan untuk tim putra Indonesia.

Dengan kemenangan yang diraih oleh Shesar Hiren Rhustavito atau Vito maka Indonesia berhasil melaju ke babak final Thomas Uber Cup 2022 mengalahkan Jepang dengan perolehan point 3-0.

Tim putra Indonesia akan menghadapi tim putra India yang dengan mengejutkan dapat mengalahkan Denmark dengan perolehan point 3-2.***

Editor: Fikri Mahendra

Tags

Terkini

Terpopuler