4 Fakta Menarik Leeds United vs Liverpool, Penolakan European Super League hingga Kematian Liverpool

- 20 April 2021, 04:45 WIB
Berikut 4 fakta menarik pertandingan Leeds United vs Liverpool, mulai dari penolakan European Super League hingga kematian Liverpool.*
Berikut 4 fakta menarik pertandingan Leeds United vs Liverpool, mulai dari penolakan European Super League hingga kematian Liverpool.* /Instagram @liverpoolfc/

PR PANGANDARAN - Seperti diketahui, pertandingan Liga Inggris antara Leeds United melawan Liverpool baru berlangsung di Elland Roads, sehingga ini memunculkan fakta menarik seputar European Super League.

Adapun fakta menarik tersebut dikarenakan sang lawan pertandingan Leeds United, Liverpool merupakan penggagas dari kompetisi European Super League.

Dimulai dari fakta menarik tentang pendiri Liverpool, John W Henry merupakan otak dari European Super League dan Leeds sendiri, adalah tim yang menentang hal tersebut meski berasal dari Premier League.

Baca Juga: European Super League Kian Memanas, PM Inggris Boris Johnson Pastikan Kompetisi Tak akan Berjalan

Setelah diresmikan kompetisi tersebut, banyak pihak yang menyayangkan bahkan mengecam, hal tersebut karena dianggap merugikan kultur sepakbola.

Pertandingan tersebut berkahir dengan skor 1-1. Kedua gol dicetak Sadio Mane terlebih dahulu, kemudian disamakan oleh Llorente.

Selain itu, terdapat banyak fakta menarik dari pertemuan kedua tim yang bersangkutan dengan European Super League.

Baca Juga: Klub 'Big Six' Liga Inggris Ikut European Super League, Klopp Menolak hingga Ole Diam Saja

1. Leeds United Mengecam Kompetisi European Super League

Leeds United merupakan tim Liga Primer Inggris yang paling vokal menyuarakan penolakan terhadap European Super League.

Hal tersebut terlihat pada awal sebelum pertandingan, tim asuhan Marco Bielsa terlihat memasang atribut sebagai bentuk perlawanan.

Melansir dari akun twitter resmi Leeds United,  para pemain mengenakan seragam bertuliskan "Earn It" dan terdapat juga logo UEFA Champions League.

Baca Juga: TERKINI! Hasil Semifinal Piala Menpora 2021: Persib Melaju ke Final Lawan Persija

Hal itu bertujuan untuk mendukung UEFA dan kompetisi Liga Champions yang merupakan kompetisi resmi dan sehat.

Selain itu, terdapat spanduk pada tribun di Elland Road dengan tulisan "Earn It On The Pitch, Football Is For The Fans."

Tulisan tersebut bermaksud bahwa keuntunga  sepakbola dihasilkan di Lapangan dan sepakbola adalah milik semua penggemar.

Baca Juga: Nathalie Holscher Menyerah, Tisya Erni Akui Punya Hubungan dengan Sule: Haruskah Aku Disebut Pelakor?

2. Konsistensi Argumen Jurgen Klopp

Dikutip Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Sky News, pelatih Liverpool tetap bersikeras mengecam European Super League walaupun klub yang dilatihnya penggagas dari kompetisi tersebut.

"Opini saya (tentang European Super League) tetap tidak berubah, yang terpenting dalam sepakbola ada supporter dan tim," tegasnya.

Tak hanya itu, Jurgen Klopp juga mendukung apa yang dilakukan UEFA dan tetap bertujuan untuk mengikuti Liga Champions.

"Tujuan saya adalah menjadi bagian Liga Champions, dan kita harus bekerja sama untuk memastikan tidak ada yang menghalangi hal tersebut," tambahnya.

Baca Juga: Ruben Onsu Sedih dan Kecewa Keluarga Betrand Peto Sering Minta Uang: Anak Bukan Sapi!

3. Digantikannya Nama Klub Peserta European Super League

Selain kedua hal tersebut, ada yang fakta yang mengejutkan bahwa digantikannya nama klub peserta European Super League.

Kejadian tersebut dilakukan oleh Leeds United, terlihat pada situs resmi klub tersebut bahwa Liverpool, Manchester United dan Tottenham Hotspurs yang terdapat pada jadwal pertandingan, diubah namanya.

Liverpool menjadi Merseyside Reds, Manchester United menjadi Trafford Reds dan Tottenham Hotspurs menjadi London Whites.

Baca Juga: Buruan Klaim! Kode Redeem Free Fire FF Selasa, 20 April 2021: Tukar Kode dan Dapatkan Skin Senjata Gratis!

4. RIP Liverpool FC

Beberapa jam sebelum pertandingan dimulai dan setelah diresmikannya kompetisi European Super League, pendukung Liverpool menyampaikan kekecewaanya tersebut.

Kopites, sebutan bagi pendukung Liverpool terlihat memasangkan spanduk didepan stadion Anfield.

Melansir dari akun twitter BR Football, terlihat para pendukung Liverpool memasang spanduk bertuliskan "Shame On You, RIP Liverpool FC 1892-2021"

Tak hanya di Anfield, Kopites juga hadir di tempat Liverpool bertanding, Elland Road. Spanduk dengan tulisan yang sama juga terlihat di depan gerbang stadion tersebut.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah