Cek Fakta: Beredar Kabar Masjid Istiqlal Dikuasai PKI dan Tidak Gelar Salat Jumat Lagi, Ini Faktanya

6 Januari 2021, 19:03 WIB
Ilustrasi masjid istiqlal.* /

PR PANGANDARAN - Beredar informasi dalam pesan instan WhatsApp yang menyebutkan bahwa Masjid Istiqlal sudah dikuasai oleh PKI. 

Hal itu pula yang menjadi dasar Masjid Istiqlal tidak lagi melaksanakan ibadah salat Jumat.

"Mau jadi apa negeri yang mayoritas Muslim ini ya Allah.. masjid Istiqlal Jakarta sudah dikuasai Syi’ah dan PKI… tidak diadakan lagi sholat Jum’at," demikian narasi dalam pesan tersebut. 

Baca Juga: Pemegang Kartu KIS Bisa Dapatkan BST non-PKH Rp300 Ribu, Segera Cek Nama Penerimanya di Sini!

Lantas, benarkah demikian kebenarannya? 

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Turn Back Hoax, hasil penelusuran membuktikan bahwa klaim tersebut tidak berdasar. 

Melansir pada kanal Youtube Masjid Istiqlal TV, faktanya Masjid Istiqlal masih melaksanakan ibadah salat Jumat. 

Baca Juga: Cek Fakta: Vaksin Covid-19 Bisa Perbesar dan Perpanjang Ukuran Mr P, Tinjau Kebenarannya

Hal ini terbukti dalam unggahan video berjudul “Shalat Jumat Masjid Istiqlal l Khatib Dr. H. Mulawarman Hannase, Lc., M.Hum. l 01012021” yang ditayangkan secara langsung pada Jumat, 1 Januari 2021 kemarin. 

Untuk diketahui, Masjid Istiqlal hingga awal tahun ini memang belum dibuka untuk umum karena pandemi Covid-19. 

Meski begitu, pelaksanaan ibadah salat Jumat sendiri masih tetap berjalan dengan ruang lingkup internal karyawan Masjid Istiqlal. 

Baca Juga: Lim Young Woong Jadi Anggota NCT, K-Netz Ungkap Headline Berita 'Konyol' yang Tidak Mungkin Terjadi

Informasi yang diterima, Ibadah salat Jumat lingkup karyawan dilaksanakan dengan mematuhi prokotol kesehatan (prokes) sesuai anjuran dari pemerintah.

Sebagai tambahan informasi, salat Jumat di Masjid Istiqlal sendiri memang sempat ditiadakan, namun bukan karena dikuasai oleh PKI.

Peniadaan salat Jumat dilakukan untuk mencegah persebaran Covid-19 yang muncul sejak bulan Maret 2020 lalu.

Baca Juga: Selesai Vaksin Tidak Boleh Langsung Pulang ? Ternyata untuk Hindari Efek Samping Ini

Berdasarkan penjelasan tersebut, dapat disimpulkan bahwa pesan beredar di Whatsapp dengan klaim Masjid Istiqlal tidak melaksanakan salat Jumat karena sudah dikuasai oleh PKI adalah hoaks. 

Oleh sebab itu, informasi tersebut masuk ke dalam kategori hoaks Misleading Content atau Konten yang Menyesatkan.***

Editor: Nur Annisa

Sumber: Turn Back Hoax

Tags

Terkini

Terpopuler