Cek Fakta: Reshuffle Kabinet, Jokowi Dikabarkan Tunjuk Ahok untuk Gantikan Prabowo, Ini Faktanya

21 April 2021, 15:40 WIB
Cek Fakta: Reshuffle Kabinet, Jokowi Dikabarkan Tunjuk Ahok untuk Gantikan Prabowo, Ini Faktanya. /Instagram.com/@basukibtp

PR PANGANDARAN – Beredar video di media sosial yang menyatakan jika Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok akan masuk kabinet kerja.

Video berdurasi 10 menit 6 detik itu menyebutkan jika Ahok masuk kabinet kerja untuk menggantikan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang dicopot Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Video terkait Ahok masuk ke kabinet kerja itu diunggah oleh akun Berita Indonesia Terbaru pada Senin, 19 April 2021.

Baca Juga: Diduga Kabur dari Rumah, Nathalie Holscher Disebut Kecewa pada Keluarga Sule dan Ingin Dihargai

Adapun narasi lengkap yang terdapat pada video Ahok masuk kabinet kerja untuk gantikan Prabowo sebagai berikut:

BERITA TERKINI ~ JOKOWI SECARA MENGEJUTKAN COPOT PRABOWO, AHOK RESMI MASUK KABINET KERJA.

Lantas, benarkah jika Ahok masuk kabinet kerja untuk gantikan Prabowo yang dicopot Jokowi?

Baca Juga: Kuatkan Kekebalan Jepang, Pengadilan Korea Selatan Tolak Gugatan Wanita Penghibur Masa Perang

Berdasarkan penelusuran Tim PikiranRakyat-Pangandaran.com, klaim Ahok masuk ke kabinet kerja untuk gantikan Prabowo adalah salah.

Tidak ada informasi valid yang menyatakan jika Ahok akan masuk ke kabinet kerja untuk gantikan Prabowo yang dicopot Jokowi.

Baru-baru ini isu reshuffle kabinet kembali mencuat dan beredar sejumlah nama yang akan diganti karena kinerja yang dianggap kurang optimal.

Baca Juga: Bocoran Preman Pensiun Kamis 22 April 2021: Tony dan Bubun Siap Perang di Terminal, Kang Mus Turun Tangan ?

Salah satu Menteri yang dikabarkan akan di reshuffle yaitu Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah.

Kabar Ida Fauziyah akan di reshuffle disampaikan oleh Sekjen Organisasi Pekerja Indonesia (OPSI) Timboel Siregar.

Timboel Siregar menyebut jika sektor ketenagakerjaan paling memberikan pengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi tanah air.

Baca Juga: Duga Nathalie Holscher Dijadikan Boneka Pesugihan oleh Sule, Sang Paman Beberkan Alasannya

Untuk meningkatkan perekonomian Indonesia, Kementerian Ketenagakerjaan harus mampu menciptakan lapangan pekerjaan sehingga dapat menurunkan tingkat pengangguran.

Dibukanya lapangan pekerjaan ini salah satunya dengan menarik banyak investor asing untuk menanamkan modalnya di Indonesia.

Namun, Timboel Siregar menilai jika Ida Fauziyah selama menjabat sebagai Menteri belum optimal menjalankan tugasnya.

Baca Juga: Mengenal Super Earth, Planet Mirip Bumi, 1 Tahun Super Earth Setara 2 Hari di Bumi, ini Penyebabnya

Berdasarkan pemaparan di atas mengenai kabar Ahok masuk kabinet kerja untuk gantikan Prabowo yang dicopot Jokowi adalah tidak benar.

Oleh sebab itu, informasi tersebut masuk ke dalam kategori hoaks misleading content atau konten yang menyesatkan.***

Editor: Mela Puspita

Sumber: Antara News

Tags

Terkini

Terpopuler