Cek Fakta: Jokowi Disebut Berpotensi Memimpin Indonesia Seumur Hidup, Simak Faktanya

- 26 Januari 2021, 13:30 WIB
Presiden Jokowi memberi sambutan dalam KTT CAS 2021.
Presiden Jokowi memberi sambutan dalam KTT CAS 2021. /Tangkap Layar Youtube/@Sekretariat Presiden/@Sekretariat Presiden

PR PANGANDARAN – Beredar gambar disertai narasi di media sosial Facebook yang menyebutkan jika Presiden Joko Widodo atau Jokowi berpotensi memimpin Indonesia seumur hidup.

Berikut narasi lengkap yang beredar:

JOKOWI BERPOTENSI MEMIMPIN INDONESIA SEUMUR HIDUP! #JokowiLagi #Jokowi3Periode.”

Lantas, benarkah jika Jokowi berpotensi memimpin Indonesia seumur hidup?

Baca Juga: AKMU Resmi Perbaharui Kontrak dengan YG Entertainment untuk 5 Tahun ke Depan

Berdasarkan hasil penelusuran Tim PikiranRakyat-Pangandaran.com dari laman Antara, Jokowi sendiri pernah menolak usulan jabatan Presiden menjadi tiga periode dan mengatakan jika yang mengusulkan hanya mencari muka.

“Ada yang ngomong Presiden dipilih tiga periode. (Mereka yang usul) itu, satu ingin menampar muka saya, kedua ingin mencari muka, ketiga ingin menjerumuskan, itu saja,” ucap Jokowi dikutip oleh PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Antara Selasa, 26 Januari 2021.

Usulan penambahan jabatan Presiden menjadi tiga periode karena adanya rekomendasi MPR periode 2014-2019 mengamandemen UUD 1945. Akan tetapi, rekomendasi tersebut hanya sebatas Garis Besar Haluan Negara (GBHN).

Baca Juga: Ditunjuk jadi Host di Acara Lamaran Vicky Prasteyo, Dinar Candy : Aku Gak Percaya, Kirain Settingan

Halaman:

Editor: Mela Puspita

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x