Viral Video Emak-emak Pamer Perhiasan Emas di Ajang Lebaran, Netizen : ini Hari Raya, Bukan Hari Riya!

- 13 Mei 2021, 12:47 WIB
Sekelompok emak-emak nampak berkumpul sambil saling pamer perhiasan yang melekat di tangan masing-masing, seperti cincin dan gelang.
Sekelompok emak-emak nampak berkumpul sambil saling pamer perhiasan yang melekat di tangan masing-masing, seperti cincin dan gelang. //Instagram/@makassar_iinfo

PR PANGANDARAN - Sejumlah perhiasan emas, permata maupun sejenisnya adalah sebuah benda yang melekat pada seorang perempuan pada umumnya.

Tak semua kaum hawa menyukai banyak perhiasan melekat di beberapa bagian tubuhnya, dan bertujuan mempercantik diri saja. Namun, tak jarang juga sebagian wanita mengenakannya untuk ajang pamer.

Seperti terlihat di laman Instagram akun @makassar_iinfo pada 13 Mei 2021. Video tersebut memperlihatkan ‘emak-emak’ alias para ibu tengah pamer perhiasan berupa cincin, dan gelang yang melekat di tangan masing-masing.

Baca Juga: Anies Baswedan: Rumah Gubernur DKI Jakarta Tidak Ada Open House dan Halal Bi Halal

Dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari akun tersebut, momen lebaran untuk silaturahmi justru emak-emak itu manfaatkan untuk pamer melalui perhiasan yang dikenakan dengan cara alih-alih mengambil hidangan khas lebaran Idul Fitri.

“Yang mana, yang mana,” kata salah satu wanita di video tersebut sembari menunjukan perhiasan yang memenuhi di jemarinya.

Lalu dibalasnya oleh temannya, “Yang manakah, yang mana, yang mana,” kata wanita itu dengan sengaja memamerkan perhiasannya yang jauh lebih banyak.

Baca Juga: Tak Tahan Ejekan hingga Ciptakan Perkelahian Sengit, Tiga Siswi Malaysia Ini Berakhir di Rumah Sakit

Video yang menunjukan beberapa tangan para wanita yang dihiasi banyak emas itu langsung viral di jagat media sosial, bahkan tak sedikit netzizen menganggap hal tersebut sudah tak aneh.

“Biasanya yg suka pamer begitu bnyak utangnya,” tulis akun @hasimpratamaputera.

“Emas semua ji kah ini... ammakah emas imitasiji yg d pasar sentral sama pasar butung d jual...” cuit @uchusyah.reza.

“Ini hari raya bukan hari riya,” tutup akun @fajriyah_rafidah.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Instagram @makassar_iinfo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x