Gerhana Munculkan Mitos, Viral Ibu Hamil Harus Masuk Kolong Tempat Tidur Demi Terhindar dari Bayi Tompelan

- 27 Mei 2021, 19:40 WIB
Beredar kembali mitos ibu hamil yang harus masuk kolong tempat tidur saat gerhana terjadi, termasuk Gerhana Bulan Total.
Beredar kembali mitos ibu hamil yang harus masuk kolong tempat tidur saat gerhana terjadi, termasuk Gerhana Bulan Total. //Instagram/@memomedsos

Hal tersebut juga tercermin dari netizen yang ikut menyatakan pendapatnya di kolom komentar unggahan video.

Netizen malah bingung dan mempertanyakan bagaimana bila kasur di rumahnya tak memiliki bagian kolong.

"Kasurnya lesehan gimana? Ngumpet dimana?" tanya pemilik akun Instagram @zenka995.

"Kalo kasurnya gaada kolong gimana?" timpal @ryan_bagus16.

Netizen lain yang merupakan seorang ibu menuturkan pengalamannya yang sudah mengabaikan motor tersebut.

Baca Juga: Rizieq Shihab Dihukum Delapan Bulan Penjara Terkait Kasus Kerumunan di Petamburan

Alhasil, tanpa masuk ke kolong kasur, dirinya yang sedangg hamil ketika itu mengaku tak mengalami apa-apa dan bayinya lahir normal.

"Laahh waktu hamil ada gerhana bulan malah Ig makan di warung seafood pinggir jln terus ngelongok aja liat itu bulan, alhamdulillah anak nya sehat2 ga ada yg katanya bs jd tompel atau apalah," turue @friptinaa.

Sementara itu, netizen lain mencoba mendamaikan rasa percaya atau tidak orang-orang terhadap mitos itu dengan menyarankan saling menghormati kepercayaan masing-masing.

"Yaudah si yg gapercaya ama gitu"an gausa make ngata"in, pasal kepercayaan urusan merekaaa kita cukup ngehormatin aja," ujar @okiiimtsr_.***

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Instagram @memomedsos


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x