Arie Untung Sedih Indonesia Tidak Diizinkan Masuk ke Arab Saudi: Di Dunia Aja Ga Mau, Gimana di Akherat ?

- 4 Juni 2021, 08:15 WIB
Arie Untung sedih Indonesia masih mendapat larangan masuk ke Arab Saudi, seolah umat islam Indonesia tidak boleh ibadah haji di dunia.
Arie Untung sedih Indonesia masih mendapat larangan masuk ke Arab Saudi, seolah umat islam Indonesia tidak boleh ibadah haji di dunia. //Instagram/@ariekuntung

PR PANGANDARAN - Arie Untung mengaku sedih mengetahui Arab Saudi tidak mengizinkan Indonesia alias masih berlaku larangan masuk ke sana.

Sebagaimana diketahui, Arab Saudi rupanya memperpanjang larangan masuk untuk 9 negara termasuk Indonesia hingga membuat Arie Untung sedih.

Kemudian rasa sedih pada keputusan Arab Saudi memperpanjangan larangan masuk Indonesia ke  sana diungkapkan dalam media sosialnya yang dikutip PikranRakyat-Pangandaran.com dari Jumat, 4 Juni 2021.

"KAMI GA DIIZININ KESANA? Abis mbaca Arab saudi membuka pintu haji untuk beberapa negara. Tapi Indonesia ga termasuk," tulisnya.

Baca Juga: Keluarkan 2 Program Atasi Kemiskinan, Ma’ruf Amin: Subsidi dan Peningkatan Produktifitas

Arie Untung lantas membeberkan alasan dirinya merasa sedih dengan pemberitaan itu.

Arie Untung rupanya khawatir surga memang hanya akan dibuka untuk beberapa negara.

"Yg sedih bukan itu, bagaimana kalau..

"Allah membuka pintu surga untuk beberapa negara. Tapi Indonesia ga termasuk?" lanjutnya.

Baca Juga: 6 Kebiasaan Pagi Hari yang Diklaim Buat Jiwa Damai, Tapi Ahli Beberkan Ini Jadi Penyebab Stres

Arie Untung lantas berandai-andai tentang Indonesia yang tidak diterima di akhirat seperti saat tidak diterima di Arab Saudi.

"Coba Kalau Didunia saja ga mau ditemuin kita?  Gimana di akhirat?" imbuhnya.

Arie Untung lantas memasrahkan semuanya kepada pencipta.

"Izin Ksa hanya kebijakan manusia. Dan semua fihak sudah berusaha maksimal. Tetap Kau lah Rabb kami segala penentu kebijakan," ungkapnya.

Baca Juga: Curigai Meggy Wulandari, Kiwil Tak Percaya Anaknya Nangis Mirip Dirinya: Dari Bahasanya Bukan Dia

Arie Untung lantas berharap Indonesia yang rindu pergi ke Baitullah namun tidak dapat ke sana, dapat masuk ke akhirat.

"Kerinduan hati kami pasti terdengar. Jikapun sudah tdk ada izin sama sekali untuk kami menemuiMu di baitullah. Minimal. Izinkan kami menemuiMu nanti di Jannah ya Rabb," pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, Arab Saudi menangguhkan larangannya untuk 9 negara termasuk Indonesia masuk ke sana karena situasi pandemi Covid-19 yang tak terelakkan.

Oleh karenanya, pemberangkatan ke Arab Saudi dari Indonesia termasuk misalnya orang Malaysia yang berangkat dari negara yang dilarang pun tak diizinkan. ***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Instagram @ariekuntung


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x