KRI Nanggala 402 Ditemukan, Pihak AS Beri Pesan Mengejutkan untuk Menhan Prabowo Subianto

26 April 2021, 15:45 WIB
Atas tragedi kapal selam KRI Nanggala 402 yang dinyatakan subsunk alias tenggelam, kini Amerika Serikat (AS) beri pesan mengejutkan untuk Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.* /Instagram/@prabowo

PR PANGANDARAN - Tenggelamnya KRI Nanggala 402 menyita perhatian pihak Amerika Serikat (AS) hingga beri pesan mengejutkan untuk Menhan RI, Prabowo Subianto.

Pihak AS beri pesan mengejutkan untuk Menhan RI Prabowo Subianto terkait KRI Nanggala 402 yang berhasil kembali ditemukan belum lama ini.

Prabowo Subianto menerima dua pesan mengejutkan dari pihak AS perihal tenggelamnya KRI Nanggala 402 yang baru ditemukan.

Baca Juga: Presiden RI Jokowi Sampaikan Pernyataan Khusus Atas Gugurnya Prajurit KRI Nanggala-402 dan Kabinda Papua

Tak cuma publik Tanah Air yang merasakan duka mendalam atas tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402 beberapa waktu lalu.

Publik internasional pun ternyata tersita perhatiannya dengan kejadian yang memilukan bagi dunia pertahanan tersebut.

Semenjak dinyatakan hilang kontak pada Rabu, 21 April 2021 lalu, pihak AS melalui Menteri Pertahanan, Lloyd James Austin mengungkap rasa prihatin.

"Pagi ini saya berbicara dengan Menteri Pertahanan Indonesia @Prabowo untuk mengungkapkan keprihatinan saya yang tulus atas kapal selam yang hilang dan nasib tak pasti dari 53 pelaut di dalamnya," kata Lloyd James Austin, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari akun Twitter @SecDef pada Sabtu, 24 April 2021.

Baca Juga: Jelang Akhir Ramadhan, Pemerintah Akan Menyalurkan THR hingga Rp2,4 Juta, Berikut Rinciannya

Tak cuma itu, secara mengejutkan Austin James Lloyd juga memerintahkan pihaknya untuk membantu pencarian kapal selam KRI Nanggala 402.

"AS mengerahkan aset pengintai untuk mendukung upaya pencarian," sambungnya.

Ucapan tersebut juga dibalas oleh Menhan RI Prabowo Subianto dengan ucapan terima kasih terhadap solidaritas dan bantuan dari pihak AS.

"H.E. Lloyd Austin III @SecDef menelepon saya secara langsung dan menyampaikan simpatinya kepada keluarga para pelaut yang kini hilang dengan kapal selam Indonesia KRI Nanggala 402.

"Kami sangat berterima kasih atas solidaritas dan bantuan yang diberikan Pemerintah AS kepada kami," balas Prabowo Subianto lewat akun Twitter @prabowo.

Baca Juga: Ayah Tirinya Terlalu Kejam, Reza Aditya Lapor Polisi: Ibu Dianiaya, Diancam Foto Tanpa Busana dan Akan Dibunuh

Namun, dengan tak terduga, dunia internasional dan juga pihak AS mendapat kabar kalau KRI Nanggala 402 telah ditemukan dalam keadaan rusak berat dan semua awaknya meninggal dunia.

Mendapat kabar itu, Lloyd James Austin kembali beri pesan mengejutkan pada Prabowo soal meninggalnya 53 awak kapal selam KRI Nanggala 402.

"Saya sangat sedih mendengar kematian tragis 53 pelaut Indonesia di atas kapal #Nanggala402.

Baca Juga: Minta Dinda Hauw Hamil Lagi Setelah Melahirkan, Rey Mbayang Dihujat Netizen: Sabar Dikit Napa

"Pikiran dan doa saya pagi ini bersama Menteri Pertahanan @Prabowo, keluarga para pelaut itu, dan semua orang di militer Indonesia saat mereka menghadapi tragedi ini," ujar Lloyd James Austin.

Sejauh ini, pencarian kapal selam KRI Nanggala 402 beserta semua awaknya diupayakan dengan KRI Rigel dan juga ROV kapal MV Swift Rescue dari Singapura.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Twitter @SecDef

Tags

Terkini

Terpopuler